Tes Psikologi: 10 Pertanyaan Sederhana Ini Bisa Ketahui Olahraga Menantang yang Cocok Untukmu

- 11 Februari 2024, 12:05 WIB
Ilustrasi gambar olahraga menantang-Tes psikologi 10 pertanyaan sederhana bisa ketahui olahraga menantang yang cocok untukmu.
Ilustrasi gambar olahraga menantang-Tes psikologi 10 pertanyaan sederhana bisa ketahui olahraga menantang yang cocok untukmu. /Tangkap layar/pixabay.com/Ray_Shrewsberry

 

KABAR BANTEN - Tes psikologi: 10 pertanyaan sederhana ini bisa ketahui olahraga menantang yang cocok untukmu, dan sebelum memulai, ada baiknya jika kamu menyiapkan pena serta kertas untuk menjawab dengan jujur dalam waktu 10 detik.


Perlu diketahui, dari 10 pertanyaan dalam tes psikologi ini, masing-masing pertanyaan memiliki poin yang harus kamu jumlahkan untuk menemukan hasil akhirnya. Jika sudah, ternyata hasilnya bisa ketahui olahraga menantang yang cocok untukmu.

Meskipun hasil tes psikologi dari 10 pertanyaan sederhana ini tidak sepenuhnya benar dalam mengetahui olahraga menantang yang cocok untukmu, namun tidak ada salahnya mencoba.

Baca Juga: Tes Psikologi: 10 Pertanyaan Sederhana Ini Bisa Ketahui Emosi yang Mendominasi Dirimu

Dikutip Kabar-Banten.com melalui kanal YouTube Rifky Setyabekti, berikut 10 pertanyaan sederhana dan hasil dari tes psikologi bisa ketahui olahraga menantang yang cocok untukmu.

1. Kata yang menggambarkan dirimu?
A. Gila (20 poin)
B. Pemberontak (50 poin)
C. Liar (30 poin)
D. Berani (40 poin)
E. Kuat (10 poin)

2. Apa kamu termasuk orang yang bersemangat?
A. Tidak tahu (40 poin)
B. Tergantung (10 poin)
C. Biasa saja (50 poin)
D. Iya, selalu (30 poin)
E. Sering (20 poin)

3. Tipe latihan seperti apa yang kamu suka?
A. Kelenturan (40 poin)
B. Bertenaga (50 poin)
C. Aerobik (10 poin)
D. Keseimbangan (30 poin)
E. Daya tahan (20 poin)

4. Apa pendapat orang tentang dirimu?
A. Penyuka pesta (40 poin)
B. Kejam (20 poin)
C. Egois (10 poin)
D. Pemimpin (30 poin)
E. Cinta damai (50 poin)

5. Apa yang membuatmu nyaman?
A. Kesendirian (40 poin)
B. Traveling (50 poin)
C. Bersama teman (20 poin)
D. Menikmati alam (10 poin)
E. Bersama pasangan (30 poin)

6. Pelajaran apa yang jadi favoritmu?
A. Sains (10 poin)
B. Matematika (50 poin)
C. Olahraga (20 poin)
D. Tidak ada (40 poin)
E. Geografi (30 poin)

7. Berapa banyak temanmu?
A. Sedikit (20 poin)
B. Sangat banyak (50 poin)
C. Banyak (30 poin)
D. Biasa (40 poin)
E. Tidak ada (10 poin)

8. Berapa rata-rata umur temanmu?
A. Di bawah 18 tahun (10 poin)
B. 18-24 tahun (20 poin)
C. 25-29 tahun (30 poin)
D. 30-40 tahun (40 poin)
E. Di atas 40 tahun (50 poin)

9. Apa yang kamu lakukan saat santai?
A. Berkebun (10 poin)
B. Tidur (30 poin)
C. Jalan-jalan (40 poin)
D. Berenang (20 poin)
E. Nongkrong (50 poin)

10. Pilih salah satu kata berikut ini!
A. Adrenalin (40 poin)
B. Penjelajah (10 poin)
C. Kebebasan (30 poin)
D. Kerja sama (20 poin)
E. Analisis (50 poin)

Nah sekarang, jumlahkan total seluruh skormu itu. Apakah sudah siap untuk mengetahui olahraga menantang yang cocok untukmu?.

Baca Juga: Tes Psikologi: 10 Pertanyaan Sederhana Ini Bisa Ketahui Kamu Tipe Pemikir yang Seperti Apa

Inilah hasil tes psikologi dari 10 pertanyaan yang sudah kamu jawab.
1. Hasil Skor Tes Psikologi: 100-170 poin

Jika hasil skor dalam tes psikologi ini ada 100-170 poin, maka olahraga menantang yang cocok untukmu adalah penjelajah gua.

Menjelajahi gua berarti kamu akan menemukan kegelapan, kesunyian, serangga, dan air terjun.

Hebatnya, kamu tidak takut malah sepenuhnya siap dengan hal-hal tidak terduga yang akan muncul di tengah kegelapan.

Bahkan kamu akan selalu bersikap tenang, tidak mudah panik, dan kepribadianmu itulah yang sangat cocok sebagai penjelajah gua.

2. Hasil Skor Tes Psikologi: 180-250 poin
Jika hasil skor dalam tes psikologi ini ada 180-250 poin, maka olahraga menantang yang cocok untukmu adalah arum jeram.

Kamu sangat suka petualangan dan menikmati alam sekitar.

Bahkan, saat kamu melihat air yang bergejolak, hatimu seketika bergetar ingin menaklukkannya.

Kamu pun sangat pintar berenang serta gerak reflekmu juga bagus. Hal itulah yang membuatmu bisa mengatasi segala situasi saat melakukan olahraga arum jeram.

3. Hasil Skor Tes Psikologi: 260-340 poin
Jika hasil skor dalam tes psikologi ini ada 260-340 poin, maka olahraga menantang yang cocok untukmu adalah terjun payung.

Kamu punya jiwa yang bebas, tubuh yang sehat, dan secara keseluruhan dirimu sangat bugar.

Bahkan keseimbangan serta kemampuan analisamu sangat bagus.

Kamu pun juga mempunyai kemampuan yang baik dalam memanajemen rasa takutmu, dan dari semua hal itulah yang membuat terjun payung sangat cocok untuk dirimu.

4. Hasil Skor Tes Psikologi: 350-420 poin
Jika hasil skor dalam tes psikologi ini ada 350-420 poin, maka olahraga menantang yang cocok untukmu adalah bungee jumping.

Mental serta pikiranmu sangat kuat, kamu pun suka mencoba hal baru yang menantang.

Kamu sangat bagus dalam berolahraga karena memiliki kepercayaan diri yang tinggi.

Maka tidak heran bila bungee jumping sangat cocok untuk dirimu yang ingin memulai olahraga ekstrim dengan adrenalin sangat tinggi.

5. Hasil Skor Tes Psikologi: 430-500 poin
Jika hasil skor dalam tes psikologi ini ada 430-500 poin, maka olahraga menantang yang cocok untukmu adalah paragliding.

Ketinggian bukan masalah bagi dirimu, sebab kamu orang yang percaya diri dan penuh energi.

Selain itu, kamu pun dapat mengevaluasi serta memperkirakan semua hal dengan sempurna, bahkan manajemen waktumu juga sangat bagus.

Semua keahlian yang kamu miliki nyatanya dibutuhkan dalam paragliding. Sehingga olahraga ekstrim itulah sangat cocok untuk dirimu.

Jadi, itulah 10 pertanyaan dan hasil dari tes psikologi, bisa ketahui olahraga menantang yang cocok untukmu. Semoga bermanfaat.***

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x