BST Rawan Disunat, Anggota DPR Ungkap Modus Para Oknum Pelakunya, Ace: Kalau tidak Diberi Mengancam

- 30 Juli 2021, 15:55 WIB
Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Ace Hasan Syadzily pastikan dana haji aman.
Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Ace Hasan Syadzily pastikan dana haji aman. /Dok. DPR RI

“Kalau tidak diberi, oknum itu mengancam penerima bantuan tidak akan mendapatkan bansos lagi. Praktek seperti ini banyak terjadi dalam penyelenggaraan bansos,” ucpanya. 

Politisi Fraksi Partai Golkar ini menyatakan, tindakan untuk memotong bansos atas dasar pemerataan juga tidak boleh dilakukan RT atau RW maupun kepala desa. Letak persoalannya adalah pada akurasi data penerima bantuan.

“Jika memang bansos diberikan kepada pihak yang membutuhkan, tentu tak perlu dipotong untuk kepentingan yang lain,” kata dia.

Salah satu modus praktek penyelewengan bansos ini adalah ketidaksesuaian harga dalam Bantuan Pangan Non Tunai. Pihaknya mengaku sudah beberapa kali menyampaikan kepada Kementerian Sosial soal perlunya pengawasan bagi penyaluran bansos itu.

Baca Juga: Bantu Keluarga Miskin, Komisi V DPRD Banten Minta Pemprov Banten Segera Cairkan Bansos Jamsosratu

“Sebetulnya, Kementerian Sosial sudah melakukan kerja sama dengan pihak Kepolisian untuk memastikan bantuan itu tidak disunat. Hal yang penting menurut saya adalah mendorong keberanian warga untuk melaporkan adanya penyelewengan bantuan sosial itu,"katanya.***

Halaman:

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: dpr.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x