Sekelumit Sejarah Sebelum G30S PKI Meletus Hingga Pemilu Pertama di Indonesia

24 September 2022, 15:21 WIB
Ilustrasi sekelumit sejarah sebelum peristiwa G30S PKI hingga Pemilu Pertama di Indonesia. /Tangkapan layar /YouTube PegawaiJalanan

KABAR BANTEN - Mendengar G30S PKI, semua orang pasti akan mengingat tragedi berdarah yang menjadi sejarah kelam bangsa Indonesia. Dari saksi sejarah hingga yang hanya mengetahuinya dari sekolah maupun pemutaran film di TV.

Suatu sejarah kelam bangsa Indonesia setelah terbebas dari penjajah dan memiliki pemerintahan yang sah, dalam perjalanan bangsa terjadi tragedi yang disebut G30S PKI.

Kelompok tersebut berusaha memasuki berbagai sektor, yang pertama membentuk partai, kemudian mengikuti pemilu dan diluar dugaan Partai Komunis Indonesia menempati posisi ke 4 setelah Masyumi.

Dikutip Kabar Banten dari YouTube PegawaiJalanan, berikut sekelumit sejarah sebelum peristiwa G30S PKI meletus hingga pemilu pertama di Indonesia.

Peristwa kelam yang membuat bangsa Indonesia berduka yaitu penculikan para Jendral yang kemudian dikubur dalam sumur-lubang buaya oleh kelompok yang menamakan diri PKI.

Perbuatan kejam yang dilakukan PKI, membuat masyarakat marah paska tragedi tersebut. Ada juga pendapat yang mengatakan bahwa PKI adalah korban konflik intern TNI angkatan darat. Namun pendapat tersebut masih dirgukan kebenarannya.

Pemilu pertama yang dilakukan pada tahun 1955, memberikan hasil yang mempengaruhi kehidupan masyarakat di tahun 1960 an. PKI menjadi pemenang pemilu urutan ke 4 di bawah PNI, Masyumi Nu.

Kemenangan PKI dalam kancah politik nasional melalui pemilu sangat mengherankan, karena pada tahun 1948, PKI sudah melakukan kudeta berdarah di Madiun. Banyak tokoh bangsa dan ulama serta pejabat negara yang menjadi korban dari percobaan kudeta.

Dan TNI berhasil menumpas, walaupun sudah meluas ke Jawa Timur dan Jawa tengah. Padahal bangsa Indonesia sendiri sedang mendapat serangan dari Belanda, namun dengan kegigihan TNI dan rakyat yang membuat rencana PKI gagal.

Rencana kudeta awal PKI di Madiun adalah manifestasi dari kunjugan muso ke Unisoviet dan Beijing. Dengan mencoba menteror melalui kudeta Namaun gagal karena niat terselubungnya sudah terendus oleh TNI.

Untuk menggagalkan kudeta PKI pada tahun 1948. Memakan waktu yang tidak sebentar, yaitu 2 bulan baru porak poranda, dan sebagian pengikutnya lari ke kawasan pendudukan belanda dan sebagainya tertangkap.

Pada agresi Belanda yang ke dua pada tahun 1948. Pasukan dari PKI yang lolos membaur ikut menghadapai belanda. Dan oleh Kolonet Gatot Subroto sebagai pimpinan perlawanan di Jawa tengah, akhirnya merehabilitasi para pendukung PKI.

Dan pada tahun 1950, ada pasukan Maladi Yusuf, yang merupakan pasukan pemberontakan Madiun, dan pasukan Digdo yang melawan divisi Siliwangi di Kediri.

Menjadi catatan PKI, lolos dari penghancuran akibat pemberontakan. Namun rehabilitasi yang dilakukan TNI pada saat itu tidak dapat menghilangkan kecurigaan rakyat akan kekejaman PKI saat pemberontakan di Madiun.

Kecurigaan tersebut semakin meningkat setelah PKI menjadi peserta yang sah. Dan ternyata memang tidak terbendung kiprah PKI di tatanan politik pada saat itu. Dan terbukti menjadi pemenang ke empat dalam pemilu 1955.

Dengan dukungan dari Soviet dan Beijing, PKI dapat memperbesar pengaruhnya ditatanan politik Indonesia. Dengan membentuk berbagai organisasi yang mengakar di masyarakat, seperti SOKSI di perburuhan, BTI di Pertanian, Parbupi di perkebunan,dan SBKA, di perkereta api serta CGMI di kalangan mawasiswa.

Menghadapai perang dingin yang di hadapi dunia,Uni Soviet dan Bening, sangat berkepentingan terhadap Indonesia. Agar Indonesia berada di pihaknya, dan mereka membantu PKI secara masif.

Pada saat itu PKI adalahnparati terbesar ketiga di dunia setelah Tiongkok dan Soviet. Dan atas kemenangan di pemilu tahun 1955, PKI menjadi kekutan tersendiri bagi Soviet di Asia tenggara.

Keadaan tersebut mengakibatkan perubahan pada sikat Presiden Soekarno. Yang pada saat pemberontakan di Madiun, bung Karno menyatak dengan tegas pilih saya atau pilih PKI, namun setelah 1960, setelah PKI menjadi pemenang ke empat dan semakin kuat

Kunjungan bung Karno ke mosco berakibat beliau tak menganggap lagi PKI sebagai musuh namun menganggap sebagai salah satu faktor kekuatan perjuangan bangsa.

Pada tahun 1960 an bung Karno mengembangkan politik nasakom.yang berbasis Nasional Agama Komunis. Dan tidak memperhatikannya bahwa hal tersebut tidak sesuai dengan undang,- undang dasar 1945.

Perubahan bung Karno pada saat itu sangat mempengaruhi kondisi keadaan bangsa, karena PKI mulai menunjukan arogansinya setelah menduduki urutan ke empat, dan merasa dekat dengan Presiden.

Kondisi tersebut membuat kelompok PKI tidak segan menggunakan kekuatan fisik jika pendapatnya tidak di respon oleh orang lain, juga sering terjadi gesekan sesama penduduk karena perbedaan pandangan sekalipun.

Kondisi yang demikian semakin membuat Indonesia seakan di ujung konflik dengan bangs asendiri,seperti sebelum kejadian perintahkan di Madiun, yang lebih parah lagi akibat merasa di bela oleh bung Karno, sehingga lebih berani

Perang dingin antara blok komunis dan barat yang dimotori oleh Soviet, dan kekalahan Vietnam Selatan atas Utara, membuat efek domino yan menguntungkan bagi Soviet, karena diyakini Indonesia sebagai barometer keberhasilannya dalam mengembangkan ide Komunisnya.

Namun politik bebas aktif di PBB, membuat peran Komunis tidak dapat dengan mudah mempengaruhi posisi Indonesi dalam konflik internasional, yang netral.

Blok barat dan Komunis Soviet dan Beijing, serta Barat melakukan pernah inteligen di Indonesia, dan pihak barat berhasil membuat kekacauan dengan adanya pemberontakan.

Inteligen CIA berhasil mempengaruhi militer di daerah Sumatra dan Sulawesi, akibatnya terjadi pemberontakan dan bertujuan melawan pemerintah pusat yang mereka tuduh di kuasai kaum komunis, dan terjadi pemberontakan yang bernama PRRI permesta yang mendapat dukungan senjata dari pemerintah Amerika serikat.

Namun semua usaha pemberontakan tersebut berhasil digagalkan oleh TNI. Namun kegagalan tersebut ternyata membuat kekuatan PKI bertambah.***

Editor: Kasiridho

Sumber: Youtube Pegawaijalanan

Tags

Terkini

Terpopuler