Kelemahan Terbesar Manusia Berdasarkan MBTI, Apa Saja?

25 November 2023, 12:05 WIB
Ilustrasi kelemahan terbesar setiap manusia berdasarkan MBTI/freepik/superstar /

KABAR BANTEN - Dunia psikologi, MBTI (Myers-Briggs Type Indicator) telah menjadi alat yang populer untuk memahami kepribadian seseorang.

Meskipun MBTI tidak bersifat menggampangkan atau membatasi seseorang dalam kotak tertentu, namun mengidentifikasi kelemahan atau sisi rentan setiap tipe manusia dapat membantu kita memahami diri sendiri dan orang lain secara lebih baik.

Berdasarkan MBTI, kamu sapat mengetahui sisi kelemahan terbesar manusia yang mungkin dapat membantu kamu meningkatkan kualitas diri.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Gambar Pohon yang Kamu Pilih, Bisa Ketahui Karakteristik Dirimu

Dikutip Kabar Banten dalam unggahan instagram @animolife, berikut adalah kelemahan terbesar manusia berdasarkan MBTI.

1. ENFP - Sulit Fokus dan Konsisten
Contoh:
- Memulai proyek baru dengan semangat tinggi, tetapi rentan bosan dan beralih ke hal lain.
- Kesulitan membuat keputusan karena terlalu banyak opsi yang menarik.

2. INFP - Terlalu Ideal
Contoh:
- Terbenam dalam impian masa depan yang ideal dan sempurna.
- Tidak mau mendengarkan saran orang lain yang tidak sesuai dengan idealisme atau prinsip pribadi.

3. ENTP - Argumentatif
Contoh:
- Terus menerus berdebat tanpa menyadari kelelahan orang lain.
- Cepat mengkritik dan menghakimi pandangan orang lain.

4. INTP - Terlalu Dingin
Contoh:
- Mengungkapkan kebenaran secara logika, namun terkadang terlihat tidak peka terhadap perasaan orang lain.
- Kesulitan memahami dan merespons emosi orang di sekitarnya.

5. ESFP - Impulsif
Contoh:
- Melakukan sesuatu tanpa memikirkan konsekuensi jangka panjangnya.
- Membeli barang hanya karena diskon, meskipun tidak terlalu dibutuhkan.

6. ISFP - Sulit Mengambil Keputusan
Contoh:
- Ragu-ragu dalam keputusan yang sudah diambilnya.
- Lebih mendengarkan pendapat orang lain daripada mengikuti intuisi pribadinya.

7. ENFJ - Kesulitan Menolak
Contoh:
- Takut dijauhi oleh orang lain jika menolak permintaan mereka.
- Melakukan sesuatu yang sebetulnya tidak disukainya hanya karena ingin membuat orang lain bahagia.

8. INFJ - Overthinking Berlebih
Contoh:
- Memikirkan secara mendalam tentang berbagai aspek hidupnya hingga menyebabkan kecemasan.
- Meragukan keputusan hidup yang sudah diambilnya.

9. ESFJ - People-Pleasing
Contoh:
- Berusaha membuat setiap orang bahagia bahkan dengan cara yang tidak sehat.
- Terlalu memikirkan apa yang orang lain pikirkan tentang dirinya.

10. ISFJ - Perasaan Sangat Sensitif
Contoh:
- Mudah merasa tersinggung saat menerima kritik.
- Sangat sedih jika dihadapkan pada situasi konflik.

11. ENTJ - Toleransi Rendah
Contoh:
- Tidak sabar dengan orang-orang yang dianggap tidak logis atau tidak produktif.
- Menilai kualitas seseorang hanya berdasarkan prestasinya.

12. INTJ - Terkesan Arogan
Contoh:
- Kepercayaan diri yang tinggi bisa membuatnya terlihat sombong atau arogan.
- Sulit bersabar dengan orang yang tidak sejalan dengan pemikirannya.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Gambar Pena yang Pertama Dipilih, Bisa Ungkap Sesuatu yang Baru dari Karakter Dirimu

13. ESTJ - Perfeksionis
Contoh:
- Sulit menerima kesalahan, bahkan yang sangat kecil dan detail.
- Cenderung mengontrol segala aspek kehidupan.

14. ISTJ - Keras Kepala
Contoh:
- Sulit menerima cara-cara baru yang tidak sesuai dengan prinsip atau logika pribadinya.
- Butuh waktu lama untuk menerima perubahan.

Melalui pemahaman ini, kita dapat lebih menghargai perbedaan dan bekerja sama untuk mengatasi kelemahan yang mungkin dimiliki oleh setiap tipe manusia. Penting untuk diingat bahwa setiap individu itu unik dan kelemahan tidak selalu menjadi kelemahan mutlak, tetapi bagian dari kompleksitas yang menjadikan kita manusia.***

Editor: Maksuni Husen

Sumber: Instagram @animolife

Tags

Terkini

Terpopuler