Jokowi - Prabowo Dimunculkan, Isu Presiden 3 Periode Menggelinding, Tokoh dan Parpol Pengusung Komentar Begini

- 17 Maret 2021, 13:05 WIB
Prabowo mendapat pengarahan dari Presiden Joko Widodo dalam Rapim TNI dan Polri 2021
Prabowo mendapat pengarahan dari Presiden Joko Widodo dalam Rapim TNI dan Polri 2021 /Instagram @prabowo

KABAR BANTEN - Isu presiden tiga periode mengelinding. Setelah dimunculkan ke permukaan oleh Amien Rais, kini isu tersebut justru memunculkan wacana duet Jokowi - Prabowo.

Presiden Joko Widodo sudah menjawab dan tegas tak berminat untuk menjabat presiden hingga tiga periode.

Meski demikian, wacana 3 periode justru memunculkan wacana untuk menduetkan Joko Widodo dengan Prabowo Subianto.

Baca Juga: Sssttt! Airlangga Bawa Petinggi Golkar Ngumpul di Rumah Prabowo, Ada Apa Neh?

Menurut mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Jimly Asshiddiqie, geram dengan skema itu.

Baca Juga: Temui Prabowo Subianto, Sandiaga Uno Terkejut, Menhan Lakukan Ini

Jimly justru bertanya, jangan-jangan pihak yang memunculkan Jokowi-Prabowo adalah pihak yang dimaksud Jokowi sebagai orang yang mencari muka atau menjerumuskannya.

"Apa pengamat politik seperti ini yg disebut oleh pak Jokowi sbg (1) mencari muka, (2) menampak muka, atau (3) mau menjerumuskan pak Jokowi???," tulis Jimly Asshiddiqie dalam akun Twitternya @JimlyAS.

Hal itu disampaikan Jimly Asshiddiqie, menanggapi wacana Jokowi - Prabowo yang digulirkan salah satu pengamat politik di media nasional.

Halaman:

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x