9 Gejala Pada Anak Positif Covid-19, Salah Satunya Nafas Jadi Cepat

- 1 Juli 2021, 12:11 WIB
Ilustrasi Covid-19 Umum2
Ilustrasi Covid-19 Umum2 /

KABAR BANTEN - Infeksi Covid-19 tidak hanya dialami oleh orang dewasa dan lansia, tetapi virus ini juga cepat menular pada anak-anak termasuk balita.

Bahkan, kasus pada anak-anak dan balita terbilang cukup parah hingga harus menjalani perawatan intensif.

Perlu diketahui oleh para orang tua, agar lebih peduli terhadap anak, apalagi jika anak terlihat tidak aktif seperti biasanya, bahkan nafasnya menjadi cepat.

Baca Juga: Cara Membuat Akta Kelahiran Anak di Kota Serang, Lengkapi Persyaratannya agar Langsung Jadi!

Dikutip Kabar-Banten dari akun instagram @dkijakarta, berikut 9 gejala pada anak positif Covid-19.


1. Anak banyak tidur atau kesadaran menurun.

2. Nafas menjadi cepat.

3. Cekungan di dada serta hidung kembang kempis.

4. Saturasi oksigen <95%.

Baca Juga: Pemkot Serang Bahas Penerapan PPKM Mikro Darurat di Kota Serang Hari Ini

5. Muntah mencret dan tidak masuk asupan.

6. Tanda dehidrasi.

7. Kejang.

8. Demam terus menerus disertai mata merah, ruam dan leher bengkak.

9. Anak dengan penyakit penyerta atau penyakit kronik.

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Berpisah dengan Lechia Gdansk, Netizen Serukan Unfollow, Minta Jangan Pulang ke Indonesia

Jika anak mengalami beberapa gejala diatas, segeralah periksa dan konsultasikan ke dokter atau fasilitas kesehatan yang menangani Covid-19.

Tetapi, kalau dari hasil pemeriksaan anak diperbolehkan untuk isolasi mandiri, orangtua diminta disiplin ketat melakukan pemantauan pada anak setiap dua kali sehari, pagi dan sore.

Baca Juga: DKPP Kabupaten Serang Buka Pasar Mitra Tani, Pelayanan Belanja Ditarget Bisa Online

Pemantauan yang harus dilakukan meliputi:

• Cek suhu tubuh anak
Ukur dengan termometer; suhu normal 36 - 37,5°C.

• Laju nafas
Hitung tarikan napas selama 1 menit penuh. Nilai normal:
- Bayi <2 bulan = <60x/ menit.
- 2 sampai 11 bulan = <50x/ menit.
- 1 sampai 5 tahun = <40x/ menit.
- >5 tahun = <30x/ menit.

Baca Juga: Empat Hari Isolasi Mandiri di Rumah Dinas, Begini Kondisi Terkini Gubernur Banten Setelah Positif Covid-19

• Saturasi oksigen
Ukur dengan oksimetri; normal 95% atau lebih.

• Asupan makanan
Berikan tinggi gizi dan vitamin.

• Perhatikan aktivitas anak.

• Tanda-tanda dehidrasi
Terutama bila anak sulit makan atau minum.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Apa yang Kamu Lihat Pertama Kali pada Gambar Ini?

• Gejala-gejala lain
Lakukan pemantauan pada anak seperti batuk, gangguan penciuman, pendengaran, muntah atau diare.***

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah