4 Warung Pecel di Kediri Jawa Timur yang Paling Legendaris, Ada yang Gokil, 1,5 Jam Sudah Ludes Diborong

- 31 Mei 2023, 14:28 WIB
Ilustrasi terkait alamat penjual nasi pecel di Kediri Jawa Timur.
Ilustrasi terkait alamat penjual nasi pecel di Kediri Jawa Timur. /

KABAR BANTEN - 4 warung pecel di Kediri Jawa Timur yang paling legendaris ini adalah kuliner yang paling ditunggu-tunggu ketika berada di kota ini.

 

Bagaimana tidak, 4 warung pecel di Kediri yang paling legendaris ini menyediakan makanan khas Jawa Timur yang sangat terkenal. Ya, pecel adalah makanan khas yang penyebarannya cukup luas.

Selain itu, 4 warung pecel di Kediri yang paling legendaris ini memiliki rasa otentik khas Jawa Timur yang kental. Bagi anda yang sedang berada di sini pastikan mengunjungi salah satu warung tersebut.

Dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari berbagai sumber, inilah 4 warung pecel di Kediri Jawa Timur yang paling legendaris. Saking enaknya, bikin ketagihan.

1. Pecel Tumpang Pudakit

Pecel Tumpang Pudakit berlokasi di Jl. Dhoho No.80, Setono Gedong, Kec. Kota, Kota Kediri, Jawa Timur.

Tempatnya sederhana, berada di emperan depan sebuah toko. Jadi mudah sekali ditemukan.

Dalam satu porsi, ada nasi, kering tempe, bergedel, sayuran, bumbu pecel, bumbu tumpang, tauge dan tentunya rempeyek. Di sini juga bisa tambah sate-satean, telur, atau lauk lainnya.

Dikutip dari kanal YouTube Yusuf Farda Channel, setiap harinya bisa menghabiskan 2 tong besar rempeyek. Semakin malam, semakin antre dan tidak pernah sepi pembeli.

Baca Juga: Inilah 30 Alamat Pedagang Bakso di Kediri Jawa Timur Paling Hits dan Banyak Dicari, Enaknya Gak Kepalang

 

2. Nasi Tumpang Mak Rah

Nasi Tumpang Mak Rah berlokasi di Wonotengah, Kec. Purwoasri, Kabupaten Kediri, Jawa Timur.

Kalau yang tadi cuma tempatnya di emperan toko, yang satu ini berada di dekat sawah. Sehingga pengunjung bisa menikmati sejuknya udara dan segarnya view sawah.

Menurut kanal YouTube Dyodoran, pecel tumpang di sini selalu habis dalam waktu singkat. Tidak tanggung-tanggung, hanya dalam 1,5 jam sudah ludes dibeli.

Pecel yang sudah ada sejak 2002 ini buka dari pukul 05.30 WIB - 08.00 WIB. Bukanya memang 2,5 jam, tetapi biasanya dalam kurun waktu 1,5 jam sudah ludes terjual. Gokil!

Dalam satu porsi nasi tumpang, terdiri dari daun pepaya, daun singkong, tauge, rempeyek, bumbu pecel, dan bumbu tumpang.

3. Nasi Pecel Punten Mbenjing Mriki Malih

Nasi Pecel Punten Mbenjing Mriki Malih berlokasi di Jl. Ketami, Tempurejo, Kec. Pesantren, Kota Kediri, Jawa Timur.

Ini adalah nasi pecel yang paling unik karena ada punten. Punten ini adalah terbuat dari beras yang ditumbuk. Sekilas mirip dengan lontong.

 

Sama dengan pecel lainnya, ada sayuran, tauge, dan bumbu pecel. Selain pecel, di sini juga menjual menu-menu makanan lainnya. Soal harga tak masalah, sangat ramah kantong.

Warung yang buka tahun 2000-an ini dinamakan ‘mbenjing mriki malih’ kalau diartikan ke dalam bahasa Indonesia artinya besok ke sini lagi. Harapannya, pembeli bisa balik kembali.

4. Nasi Pecel Bu Kamarumi

Nasi Pecel Bu Kamarumi berlokasi di Jl. Rambutan No.30, Jombangan, Tertek, Kec. Pare, Kabupaten Kediri, Jawa Timur.

Menurut kanal YouTube Dyodoran, Nasi Pecel Bu Kamarumi ini sudah ada sejak 1990-an. Jadi jangan ditanya lagi soal rasa, pasti maknyuss!

Dalam satu porsi terdiri dari sayuran, tauge, bumbu pecel, dan bumbu tumpang. Untuk lauk ada tiga macam, yakni tahu, telur bebek, dan telur mata sapi.

Demikian informasi alamat lokasi penjual atau warung nasi pecel di Kediri Jawa Timur.***

 

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah