Kisah Inspiratif Pemuda di Bali, Mengubah Limbah Plastik Menjadi Rupiah

- 24 Juli 2023, 09:11 WIB
Produk yang terbuat dari limbah plastik /Instagram@ecollabo8)
Produk yang terbuat dari limbah plastik /Instagram@ecollabo8) /

KABAR BANTEN - Benda plastik sudah menjadi bagian dari kehidupan kita, hampir seluruh benda di sekitar kita menggunakan bahan plastik.

Benda plastik  berguna bagi manusia kerana sifatnya yang kedap air, fleksibel dan praktis. Namun plastik menimbulkan limbah yang sangat sulit terurai dan bisa menyebabkan pencemaran lingkungan.

Seorang pria bernama Kevin yang menetap di Bali menemukan solusi untuk mengurangi limbah plastik. Dia mengoleksi dan mendaur ulang sampah plastik sebanyak mungkin.

Ia ingin kehidupan yang lebih baik untuk masa depan. "Objek utamanya adalah edukasi, karena edukasi merupakan kesempatan yang nyata untuk sebuah perubahan terutama untuk anak muda. Dengan sedikit pengalaman saya terus belajar dan juga bekerja sama dengan The Haven Bali," ucapnya dikutip dari unggahan di video youtube eCollabo8.

Baca Juga: Sampah Meningkat Saat Idul Adha, DLH Kota Serang Ajak Warga Ganti Plastik Pembungkus Daging dengan Daun Pisang

Tak lupa ia juga mengajak orang sekitar untuk bergabung dengan misinya tersebut.

Tantangan terbesarnya adalah saat pandemi karena iya sangat sulit sekali untuk bisa menemukan perusahaan yang satu misi dengannya dan menemukan pembeli. Namun hal tersebut tidak menurunkan semangatnya.

Ia mengubah plastik menjadi sisir, gelang, bahkan beberapa furniture unik lainnya yang selanjutnya akan diperjual belikan. Sebanyak 10% dari keuntungan penjualan tersebut akan ia sumbangkan untuk berdonasi.

Baca Juga: Manfaatkan Limbah Plastik, Pabrik di Tangerang Ini Mampu Hasilkan Ratusan Ribu Kardus Daur Ulang Plastik

Halaman:

Editor: Maksuni Husen

Sumber: Instagram@eCollabo8


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x