Keunikan Tari Saman Aceh, Mulai dari Gerakan hingga Komposisi Penarinya

- 20 Oktober 2023, 15:30 WIB
Tari Saman merupakan tarian tradisional Suku Gayo Aceh.
Tari Saman merupakan tarian tradisional Suku Gayo Aceh. /Kemendikbudristek

KABAR BANTEN - Tari Saman adalah tarian tradisional yang dimainkan oleh Suku Gayo. Tari Saman telah berkembang di beberapa daerah di Provinsi Aceh seperti Kabupaten Gayo Lues, Aceh Tenggara, Aceh Timur, dan Aceh Tamiang.

 

Biasanya Tari Saman dimainkan oleh remaja laki-laki untuk mengisi waktu luangnya. Mereka berlatih Tari Saman saat berada di sawah, mersah, maupun ketika pulang mengaji.

Mengutip Direktorat SMP Kemendikbudristek, Tari Saman merupakan tradisi turun temurun masyarakat Suku Gayo. Tari Saman berasal dari kesenian pok one yang memiliki makna menepuk tangan sambil bernyanyi.

Sejarah Tari Saman bermula dari seorang tokoh Islam bernama Syekh Saman. Ia menciptakan sebuah syair dalam bahasa arab dan bahasa aceh. Kemudian syair tersebut berkembang menjadi sebuah tarian tradisional Suku Gayo.

Tari Saman telah diakui sebagai warisan dunia tak benda oleh UNESCO. Dalam perkembangannya, Tari Saman menjadi seni pertunjukan yang sering digunakan sebagai sarana komunikasi, menjalin silaturahmi, dan menyampaikan pesan moral.

 

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: Kemendikbudristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x