Jadi Caleg di Pemilu 2024 Penyanyi Melly Goeslaw Degdegan, Karena Hal Ini

- 13 Januari 2024, 11:10 WIB
Penyanyi Melly Goeslaw yang menjadi salah satu caleg pada pemilu 2024 saat bertemu Najwa Shihab
Penyanyi Melly Goeslaw yang menjadi salah satu caleg pada pemilu 2024 saat bertemu Najwa Shihab /Tangkapan Layar/Instagram @melly_goeslaw

 

KABAR BANTEN - Penyanyi terkenal Melly Goeslaw memutuskan untuk maju dalam kancah politik pada pemilu 2024.

Dimana Melly Goeslaw menjadi satu dari puluhan calon anggota legislatif atau caleg dari kalangan selebritis di pemilu 2024.

Melly Goeslaw yang merupakan pelantun lagu Ada Apa dengan Cinta yang fenomenal itu maju sebagai caleg DPR RI Jawa Barat dapil satu Kota Bandung dan Kota Cimahi pada pemilu 2024 melalui Partai Gerindra.

Baru baru ini Melly Goeslaw menceritakan sebuah ketakutannya ketika terjun menjadi calon anggota legislatif di pemilu 2024.

Dimana dirinya takut diundang untuk datang ke Mata Najwa dengan host terkenal Najwa Shihab.

"Dari dulu nolak menjadi caleg diantaranya karena takut diundang ke @matanajwa," ujarnya seperti dikutip Kabar Banten dari Instagram @melly_goeslaw, Sabtu 13 Januari 2024.

Benar saja kata dia ketakutan tersebut pun terjadim dimana belum lama ini Melly Goeslaw diundang hadir ke Mata Najwa. Dirinya pun mengaku degdegan.

"Sekarang kejadian deh. Degdegan minta ampun," ucapnya.

Bahkan saking takutnya dirinya datang ke undangan tersebut dengan diantarkan sang suami Anto Hoed.

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: Instagram @melly_goeslaw


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x