Putri KW Dapat Ini Sepulang ke Tanah Air, Petik Pelajaran dari Orleans Masters 2021

- 29 Maret 2021, 13:00 WIB
Tangkapan layar Instagram @putri.k.w20. Puteri Kusuma Wardani atau Putri KW
Tangkapan layar Instagram @putri.k.w20. Puteri Kusuma Wardani atau Putri KW /Instagram @putri.k.w20

KABAR BANTEN - Pebulutangkis Indonesia, Putri Kusuma Wardani (Putri KW) mendapat pelajaran berharga, sepulang dari Orleans Masters 2021.

Putri KW tertahan di perempatfinal, setelah kalah dari pebulutangkis Thailand, Busanan Ongbamrungphan, dengan skor 13-21, 14-21. 

Dalam turnamen berstatus BWF World Tour perdananya, Putri KW banyak memetik pelajaran.

Baca Juga: Hentikan Putri KW di Orleans Masters 2021, Ini Profil Busanan Ongbamrungphan

"Saya banyak mendapat pelajaran di turnamen ini, khususnya lawan Busanan. Pukulannya sangat matang dan susah dimatikan," ucap Putri KW dikutip KabaBanten.com dari badmintonindonesia.org.

Baca Juga: Tumbang! Putri KW Gagal ke Semifinal Orleans Masters 2021

Dia juga mengambil pengalaman bertanding dengan para pemain senior. Salah satu pelajaran berharga itu, adalah bagaimana cara bermain dengan lebih rapi.

Baca Juga: Ketat! Putri KW vs Busanan Ongbamrungphan

Putri KW mengaku bermain kurang lepas. Padahal, semalam sebelum pertandingan, dirinya tidak berpikiran apa-apa. 

Halaman:

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: Badminton Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x