Kalahkan PSIS Semarang di Babak 8 Besar, PSM Makassar Lolos ke Babak Semi Final Piala Menpora 2021

- 9 April 2021, 22:38 WIB
Tangkapan layar Instagram @psm_makassar. Pemain PSIS Semarang (kiri) mencoba menghalangi pemain PSM Makassar (kanan) memberikan umpan pada laga babak 8 besar Piala Menpora 2021, Jumat, 9 April 2021. PSM Makassar memenagkan laga tersebut dan lolos ke babak Semi Final Piala Menpora 2021.
Tangkapan layar Instagram @psm_makassar. Pemain PSIS Semarang (kiri) mencoba menghalangi pemain PSM Makassar (kanan) memberikan umpan pada laga babak 8 besar Piala Menpora 2021, Jumat, 9 April 2021. PSM Makassar memenagkan laga tersebut dan lolos ke babak Semi Final Piala Menpora 2021. /Instagram @psm_makassar

Semenit berselang, Hari Nur kembali memberi ancaman lewat aksi individunya dalam mendribel bola. Lagi-lagi, bola masih mudah diamankan oleh lawan.

Demikian halnya dengan peluang yang lahir pada menit ke-62, hari Nur mendapat umpan matang dari Andreas Ado. Sayang, bola masih melambung tinggi di atas mistar gawang PSM Makassar.

Tiga menit kemudian, giliran Jandia Eka yang bertubi-tubi mendapat ancaman dari pemain PSM Makassar.

Penyerang Saldy mampu melakukan sundulan yang mengarah ke gawang, tapi berhasil ditepis oleh Jandia yang menghasilkan sepak pojok.

Pada menit ke-85, giliran Sutanto Tan yang mengirim ancaman kepada PSIS Semarang setelah menerima sepak pojok. Beruntung, bola yang memantul masih berhasil ditepis oleh Jandia.

Sampai peluit panjang babak kedua berakhir, tak ada satu gol pun yang tercipta. Laga ini berakhir dengan skor kacamata alias 0-0 di waktu normal.

Baca Juga: Persib Bandung dan Bali United Melaju ke Babak 8 Besar Piala Menpora 2021

Pertandingan pun dilanjutkan ke babak adu penalti untuk menentukan pemenang sekaligus pemegang tiket lolos ke babak Semi Final Piala Menpora 2021.

PSIS Semarang yang mendapat giliran pertama melakukan tendangan penalti. Dua penendang pertama PSIS Semarang, yakni Pratama Arhan dan Hari Nur Yulianto, gagal membobol gawang PSM Makassar yang dijaga Hilmansyah. 

Sisanya, Alfeandra Deweangga dan Fredyan Wahyu mampu menunaikan tugasnya dengan baik.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x