Jelang Leg 2 Final Piala Menpora 2021, Anies Baswedan Sambangi Tim Persija, Ini Pesan untuk Jackmania

- 25 April 2021, 17:39 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat mengunjungi Tim Persija di Solo jelang leg 2 final Piala Menpora 2021 malam ini.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat mengunjungi Tim Persija di Solo jelang leg 2 final Piala Menpora 2021 malam ini. /Facebook Anies Baswedan

KABAR BANTEN - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyambangi Tim Persija di Solo, Ahad 25 April 2021.

Kedatangan Anies Baswedan ke basecamp Persija dalam rangka memberi semangat ke Tim Persija jelang leg 2 final Piala Menpora 2021 malam ini pukul 20.30 WIB di Stadion Manahan Solo.

"Setelah dari Ngawi, dalam perjalanan darat kembali ke Ibu Kota, siang ini mampir di hotel tempat tim Persija Jakarta menginap di Solo. Mampir untuk memberi semangat kepada teman-teman Persija yang bersiap untuk laga leg 2 final Piala Menpora 2021 nanti malam," kata Anies yang diunggah melalui akun facebook Anies Baswedan.

Baca Juga: Persikab Singgung Persib Bandung yang Abaikan Taufik Hidayat, Persija Dapat Buahnya

Menurut Anies, Tim Persija  akan mewakili tim ibukota dalam perebutan juara Piala Menpora 2021.

"Insya Allah membawa kebanggaan buat DKI Jakarta," katanya.

Kepada teman-teman The Jakmania, Anies mengajak agar nonton bersama di rumah masing-masing.

Baca Juga: Macan Muda Bawa Persija Jakarta Raih Kemenangan atas Persib Bandung di Leg Pertama Final Piala Menpora 2021

"Kita doakan Persija agar diberikan semangat, InsyaAllah mereka akan berjuang sekuat tenaga untuk membawa kemenangan bagi kita di Jakarta," kata Anies.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen

Sumber: Persib.co.id Facebook@ Anies Baswedan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah