Lawan Wakil Indonesia di Babak Pertama Spain Masters 2021, Leo-Daniel Ditantang Jerman, Putri KW Bertemu India

- 16 Mei 2021, 08:22 WIB
Pemain Indonesia saat tiba di bandara di Spanyol untuk mengikuti Spain Masters 2021
Pemain Indonesia saat tiba di bandara di Spanyol untuk mengikuti Spain Masters 2021 /Tangkapan layar video Twitter Badminton Indonesia@INABadminton

KABAR BANTEN – Turnamen Spain Masters 2021 akan mulai digelar Selasa 18 Mei 2021.

Turnamen BWF Super 300 dan berhadiah 140.000 dolar AS Spain Masters 2021 akan diikuti 18 wakil Indonesia.

Pada babak pertama Spain Masters 2021, satu wakil Indonesia mendapat bye di babak pertama yakni ganda putri Nita Violina Marwah-Putri Syaikah.

Baca Juga: Ucapkan Selamat Idulfitri, Leo Rolly Carnando Didoakan Juara Spain Masters 2021

Namun di tunggal putra terjadi perang saudara antara unggulan 1 Shesar Hiren Rusthavito melawan rekan non Pelatnas Ihsan Maulana Mustofa.

Perang saudara juga akan terjadi di sektor ganda putri antara Yulfira Barkah-Febby Valencia Dwijayanti melawan Febriana Dwipuji Kusuma-Amalia Cahaya Pratiwi.

Unggulan 1 ganda canpuran Rinov Rivaldy-Pitha Haningtyas Mentari akan bertemu wakil Denmark Emil Laurutzen-Iben Bergstein.

Baca Juga: Rinov-Pitha Targetkan Akhiri Puasa Gelar di Spain Masters 2021

Kemudian tiga ganda putra Indonesia menjadi unggulan pada turnamen Spain Master 2021  yakni Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin sebagai unggulan 2, Bagas Maulana-Muhammad Shohibul Fikri sebagai unggulan 3 dan Pramudya Kusumawardana-Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan sebagai unggulan 5.

Satu lagi ganda putra Indonesia yang dikirim ke Spain Masters 2021 yakni Sabar Karyaman Gutama-Moh. Reza Pahlevi Isfahani.

Berdasarkan drawing, karena berada di pool bawah, tiga ganda putra yakni Rolly Carnando-Daniel Marthin dan  Bagas Maulana-Muhammad Shohibul Fikri sebagai unggulan  bisa bertemu sebagai lawan.

Baca Juga: Trio Ganda Putra Pelapis Jadi Unggulan Spain Masters 2021, Tunggal Putra Perang Saudara di Babak Pertama

Sedangkan Pramudya Kusumawardana-Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan berada di pool atas dan bisa bentrok dengan unggulan 1 Kim Astrup-Anders Skaarup Rasmunsen.

Pada babak pertama, Leo-Daniel akan ditantang wakil Jerman Marvin Datko-Patrick Scheiel.

Sedangkan wakil di tunggal putri Putri Kusuma Wardani (Putri KW) di babak pertama akan melawan wakil India Gadde Ruthvika Shivani.

Demikian juga unggulan 5 Ruselli Hartawan akan ditanatang wakil India Samiya Imad Farooqni.

Jika keduanya bisa mengatasi lawan-lawannya akan bertemu dan terjadi perang saudara di babak kedua.

Baca Juga: Dikirim ke Spain Masters 2021, Leo-Daniel Bidik Peringkat 20 Dunia

Jika ganda campuran Zachariah Josiahno Sumanti-Hediana Julimarbela (Zacha-Bela) bisa melewati hadangan di babak pertama dan kedua, bisa terjadi perang saudara di babak perempat final dengan Rinov-Mentari.

Diketahui, Putri KW dan Zacha-Bela tampil moncer pada turnamen Orelans Masters Maret lalu.

Putri KW lolos hingga ke babak perempat final, sedangkan Zacha-Bela lolos hingga semi final.

Pemain ganda campuran Rinov Rivaldy berharap pada turnamen Spain Masters 2021 dirinya bersama Pitha Haningtyas Mentari bisa meraih gelar juara.

Baca Juga: Lagi Moncer, Putri KW dan Zacha-Bela Diturunkan di Spain Masters 2021, Berikut Daftar Lengkap Skuad Indonesia

"Kami memang maunya bisa jadi juara. Tetapi kami sadar benar itu tidak mudah. Super 300 itu juga lawannya berat-berat. Beban pasti ada apalagi sebagai unggulan pertama, tapi kami mau coba buktikan, anggap saja ini ujian naik kelas," kata peraih juara dunia junior bulu tangkis 2017 ini dikutip dari laman resmi PBSI, badminton.org.

Para pemain Indonesia sudah tiba di Huelva Spanyol pada Minggu 16 Mei 2021 dan akan menjalani rapid test PCR terlebih dahulu sebelum bertanding di Spain Masters 2021.***

Editor: Maksuni Husen

Sumber: badmintonindonesia.org BWF Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x