Inggris Sudah 4 Kali Terhenti di Semifinal, Jika Mampu Atasi Denmark, Gareth Southgate Cetak Sejarah

- 7 Juli 2021, 18:18 WIB
Pelatih Timnas Inggris Gareth Southgate.
Pelatih Timnas Inggris Gareth Southgate. /skysport.com

KABAR BANTEN - Inggris seolah terlahir kembali sebagai kekuatan dunia di bawah kepemimpinan Gareth Southgate, dengan mencapai semifinal UEFA EURO 2020.

Di bawah asuhan Gareth Southgate , Inggris tampil perkasa dengan kemenangan telak 4-0 atas Ukraina di perempat final UEFA EURO 2020.

Inggris akan menghadapi Denmark di semifinal UEFA EURO 2020, di Stadion Wembley, London, Inggris, pada Kamis, 8 Juli 2021 pukul 02.00 WIB.

Baca Juga: Optimistis Kuda Hitam Denmark, Bawa Motivasi Kisah Traumatis, Siapkah Hadirkan Laga Dramatis Bagi Inggris?

Pencapaian luar biasa Gareth Southgate, pelatih yang juga mantan pilar the three lions yang selangkah lagi mencetak sejarah sebagai satu-satunya pelatih lokal yang membawa Inggris melaju ke final Piala Eropa.

Sejak menjadi juara dunia 1966, untuk kelima kalinya Inggris masuk ke tahap semifinal di pentas Piala Dunia atau Piala Eropa. Namun semuanya berakhir dengan kekalahan.

Kini bersama pelatih Gareth Southgate, Inggris melaju ke semifinal UEFA EURO 2020 dan belum kebobolan gol dalam lima pertandingan.

Dengan menang empat kali dan seri satu kali, Inggris bahkan mampu mengalahkan Kroasia yang mengalahkan the three lions di Piala Dunia 2018, serta menumbangkan rival lama Jerman di babak 16 besar.

Gareth Southgate mengakui langkah selanjutnya akan menjadi yang terberat untuk pasukannya. Apalagi, menurut dia, Inggris tidak memiliki sejarah sepak bola yang baik.

Halaman:

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: Skysports


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x