Valencia vs Barcelona Babak II: Hujan Gol, Skor Sementara 1-4

- 21 Februari 2022, 00:12 WIB
SEDANG TAYANG! Live Streaming Valencia vs Barcelona Liga Spanyol Pekan 25 Malam Ini di Vidio, Pukul 22.15 WIB, sudah memasuki babak kedua dan banjir gol dengan skor sementara 1-4.
SEDANG TAYANG! Live Streaming Valencia vs Barcelona Liga Spanyol Pekan 25 Malam Ini di Vidio, Pukul 22.15 WIB, sudah memasuki babak kedua dan banjir gol dengan skor sementara 1-4. /mediapurwodadi/Tri/

KABAR BANTEN-Pertandingan pekan ke-25 Liga Spanyol 2021-2022 antara Valencia vs Barcelona hujan gol.

Setelah tiga gol di babak pertama, Valencia vs Barcelona terjadi dua gol tambahan pada awal babak kedua.
 
Valencia vs Barcelona digelar pada Minggu 20 Februari 2022 yang dimulai pukul 22.15 WIB, sementara berkedudukan 1-4 untuk keunggulan sementara La Blaugrana.
 
Di babak pertama Valencia vs Barcelona, sudah tercipta tiga gol untuk keunggulan La Blaugrana.
 
Tiga gol dalam laga Valencia vs Barcelona, masing-masing dicetak Aubameyang dua gol dan Frankie de Jong.
 
 
Gol pembuka di laga Valencia vs Barcelona dicetak Aubameyang pada menit 23 berkat umpan Jordi Alba.
 
Dengan gol tersebut, pertandingan Valencia vs Barcelona semakin panas.
 
Valencia yang berusaha bangkit membalas gol, justru kembali kebobolan oleh gelandang Barcelona Frankie de Jong sekitar sembilan menit kemudian.
 
Gol Frankie de Jong tercipta pada menit 32, berkat umpan Ousmane Dembele.
 
Meski sudah unggul dua gol, pasukan La Blaugrana tak mengendurkan serangan.
 
Jelang 10 menit akhir babak pertama, gol kembali tercipta dari Aubameyang, tepatnya di menit 38.
 
Gol kedua Aubameyang tersebut menutup babak pertama laga Valencia vs Barcelona.
 
Memasuki babak kedua, Valencia yang memasukkan Hugo Guillamon menggantikan M. Gomez, nampak mulai menyerang.
 
Pergantian pemain yang dilakukan Valencia ternyata berhasil, dengan terciptanya gol balasan.
 
Lewat umpan Bryan Gil, Carlos Soler berhasil menceploskan bola ke gawang Barcelona yang dikawal Andre Ter Stegen. 
Kedudukan berubah 1-3, dengan keunggulan masih dipegang Barcelona.
 
Setelah kebobolan, pergantian pemain 
dilakukan pelatih Barcelona Xavi Hernandez.
 
Setelah memasukkan Mingueza mengganti E. Garcia pada awal babak kedua, Pedro Gonzales masuk menggantikan Frankie de Jong.
 
 
Perubahan susunan pemain tersebut ternyata terbukti, pemain yang baru masuk tersebut mencetak gol.
 
Barcelona kembali menjaga mampu jarak keunggulannya, dengan gol keempat Pedro Gonzales di menit 63.***

Editor: Yadi Jayasantika


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah