Final Four Proliga 2022, Klub Bola Voli Milik SBY, LavAni Curi Perhatian dan Favorit Juara

- 11 Maret 2022, 07:20 WIB
Klub bola volly milik mantan Presiden RI, SBY, LavAni Bogor berhasil masuk dalam Final Four Proliga 2022.
Klub bola volly milik mantan Presiden RI, SBY, LavAni Bogor berhasil masuk dalam Final Four Proliga 2022. /Tangkapan layar instagram/@lavani.forever./

KABAR BANTEN - Kompetisi bola voli di tanah air yakni Proliga 2022 memasuki babak Final Four, setelah sebelumnya melakukan pertandingan babak penyisihan.

Ada empat klub bola voli yang bertanding pada babak Final Four Proliga 2022 yang akan digelar pada Jumat 11 Maret 2022 hari ini.

Dikutip kabar-banten.com dari akun instagram @proliga_official, empat tim yang masuk pada Final Four bagian putra tersebut adalah , Jakarta Pertamina Pertamax, LavAni Bogor, Jakarta BNI 46 dan Surabaya Bhayangkara Samator.

Baca Juga: Proliga 2022 Siap Digelar, Klub Bola Voli Milik SBY Ikut Serta, Mana Klub Favoritmu?

Sementara pada bagian putri untuk Final Four terdiri dari, Jakarta Pertamina Fastron, Bandung Bank BJB Tanda Mata, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia dan Jakarta Mandiri Popsivo Polwan.

Jadwal Final Four Pertama dibuka pertandingan pada bagian putra yakni LavAni Bogor vs Jakarta BNI 46. Untuk putri, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Bandung Bank BJB Tanda Mata.

Sementara pada pertandingan Final Four Pertama, Sabtu 12 Maret 2022, bagian putra, LavAni Bogor vs Surabaya Bhayangkara Samator. 

Sementara pada bagian putri, pertandingan Final Four Pertama, Jakarta Mandiri Popsivo Polwan vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.

Jadwal pertandingan Final Four Pertama, Minggu 13 Maret 2022, bagian putra , Surabaya Bhayangkara Samator vs Jakarta Pertamina Pertamax.

Sementara pada bagian putri Final Four Pertama antara Jakarta Mandiri Popsivo Polwan melawan Jakarta Pertamina Fastron. 

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: instagram/@proliga_official


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x