Bukan Atlet Biasa, Denri Maulidzar Peraih Emas Dayung SEA Games 2021, Ternyata Anggota Kepolisian

- 23 Mei 2022, 17:21 WIB
Denri Maulidzar Alghiffari yang menyabet emas di nomor Rowing-Men’s Pair SEA Games 2021, ternyata anggota kepolisian yang bertugas sebagai personil lalulintas di Polresta Bandung.
Denri Maulidzar Alghiffari yang menyabet emas di nomor Rowing-Men’s Pair SEA Games 2021, ternyata anggota kepolisian yang bertugas sebagai personil lalulintas di Polresta Bandung. /tribratanews.jabar.polri.go.id

KABAR BANTEN-Denri Maulidzar seorang dari tim cabang olahraga rowing (dayung) yang berhasil tampil sebagai juara umum di Sea Games 2021 Vietnam, ternyata bukan atlet biasa

Bersama Ferdiansyah, Denri Maulidzar Alghiffari yang menyabet emas di nomor Rowing-Men’s Pair SEA Games 2021, ternyata anggota kepolisian yang bertugas sebagai personil lalulintas di Polresta Bandung.

Empat medali emas yang diraih di cabor dayung SEA Games 2021, dipersembahkan oleh Ferdiansyah/Denri Maulidzar Alghiffari (nomor Rowing-Men’s Pair), Ihram (Rowing-Men’s Lightweight Single Sculls).

Selanjutnya, Jefri Ardianto Suwarno/Rio Riski Darmawan (Rowing-Men’s Lightweight Pair), dan Memo/Edwini Ginanjar/Rifqi Harits Taufiqurrahman/Sulpianto (Rowing-Men’s Quadruple Sculls).

Mereka berhasil menjadi juara umum di cabang olahraga rowing, setelah telah berhasil menyumbang empat medali emas SEA Games 2021, pada Sabtu, 14 Mei 2022.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo yang mengetahui hal tersebut mengapresiasi yang setinggi-tingginya kepada Denri Maulidzar Alghiffari.

“Saya selaku pimpinan di Polresta Bandung mengucapkan selamat kepada Denri,”katanya dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari tribratanews.jabar.polri.go.id, pada Minggu, 22 Mei 2022.

Dengan tambahan empat medali emas tersebut, tim rowing Indonesia sukses membawa pulang delapan medali emas dari SEA Games 2021.

“Ini menjadi suatu kebanggaan kami, karena anggota kami berhasil menyumbang medali emas terbanyak bagi tim Merah Putih di SEA Games 2021 yakni di cabang olahraga dayung,”ujarnya.

Halaman:

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: Kemenpora RI Tribarata News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x