BNPP Segera Bangun Pos SAR

- 5 Maret 2018, 01:30 WIB
4---kilas-anyar
4---kilas-anyar

PANDEGLANG, (KB).- Dalam waktu dekat, Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BNPP) Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Banten akan membangun Pos Search and Rescue (SAR) di wilayah Kecamatan Panimbang. Sebagai langkah persiapan, BPNPP lebih dulu akan membentuk unit siaga karena untuk membangun Pos SAR harus mendapatkan izin dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara, Reformasi dan Birokrasi (Kemenpar-RB). "Ya, kita akan bentuk dulu tim siaga yang izinnya cukup dari BNPP Banten," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Banten, M Zaenal Arifin saat audiensi bersama Bupati Pandeglang, Hj. Irna Narulita di pendopo, Jumat (2/3/2018). Menurut dia, unit siaga tersebut merupakan kepanjangan tangan dari Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BNPP). Karenanya, lanjut dia, Pos SAR layak dibangun di Panimbang karena di sana cukup padat arus transportasi dan kunjungan wisatawan. "Saat ini KPP Banten fokus ke Pandeglang untuk membentuk unit siaga. Setelah itu, baru kita membuat ajuan akademisi ke Kemenpan-RB untuk bisa mendapatkan izin pembangunan Pos SAR," tuturnya. Sementara itu, Bupati Pandeglang Hj. Irna Narulita mendukung rencana pembangunan Pos SAR di Panimbang. Karena dengan pertimbangan jalur wisata tersebut butuh keamanan bencana. "Dengan adanya pos tersebut akan mempermudah koordinasi saat terjadi bencana. Selama ini, kami cukup kerepotan peralatan seperti perahu karet, logistik dan dapur umum," ujarnya. Irna berharap untuk pelaksanaan progres pembangunan pos tersebut dapat dianggarkan tahun 2019. Sambil menunggu pembangunan pos, sementara bisa ditempatkan di Kecamatan Panimbang. "Mudah-mudahan tahun 2019, pembangunan Pos SAR bisa terealisasi," tuturnya. (IF)***

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah