Pasca Gempa, Laz Harfa Banten Bantu Perbaiki Sekolah

- 8 Agustus 2019, 20:00 WIB
LAZ Harfa Bantu madrasah
LAZ Harfa Bantu madrasah

Sejumlah sekolah yang ada di Kabupaten Pandeglang mengalami kerusakan akibat gempa bumi yang terjadi beberapa waktu lalu. Salah satunya, Madrasah Ibtidaiyah (MI) Darul Huda di Kampung Gunung Jalu, Desa Cikumbuen Kecamatan Mandalawangi Kabupaten Pandeglang. Oleh karena itu, Lembaga Amil Zakat Harapan Dhuafa (Laz Harfa) Banten membantu memperbaikinya. Perbaikan tersebut mulai dilaksanakan pada Selasa (6/8/2019).

Direktur Laz Harfa Banten Indah Prihanande mengatakan, kejadian gempa ini tidak bisa dianggap biasa. Karena guncangan 6,9 Skala Ritcher (SR) mengguncangkan seluruh tanah hingga meruntuhkan rumah-rumah serta gedung yang ada di sekitarnya. Termasuk beberapa ruang kelas di sekolah-sekolah.

"Gempa ini cukup besar dan dengan waktu cukup lama. Tentu ini tak bisa dianggap hal yang biasa. Apalagi sekolah yang rusak, itu perlu kami perbaiki. Karena menyangkut pada sektor pendidikan dan kebutuhan anak-anak dalam proses belajarny," katanya, Rabu (7/9/2019).

Kemudian, untuk perbaikan rumah warga yang rusak karena gempa, ia menjelaskan, akan dibantu langsung oleh pemerintah setempat. Sehingga, pihaknya lebih memilih memperbaiki gedung sekolah yang ambruk. Karena pemerintah fokus terhadap perbaikan rumah.

"Untuk kerusakan unit rumah akan dibantu langsung oleh pemerintah setempat. Sedangkan, untuk bangunan sekolah belum ada bantuan sama sekali. Jadi kami, langsung terjun untuk membantu memperbaiki sekolah yang ambruk kemarin. Totalnya ada lima sekolah yang terdampak gempa," ujarnya.

Selain bantuan perbaikan untuk sekolah, Laz Harfa juga melakukan sejumlah kegiatan lainnya. Seperti trauma healing bagi anak-anak di MI Darul Huda. Kegiatan itu dimaksudkan untuk memberikan motivasi, kepercayaan diri dan memulihkan kembali kondisi psikologis anak-anak.

"Ini penting kami berikan (trauma healing) bagi anak-anak. Karena kejadian ini bukan yang pertama. Sebalumnya kami juga telah melakukan kegiatan ini kepada anak-anak pasca tsunami di akhir tahun lalu," ucapnya.

Kepala Sekolah MI Darul Huda Alpiah juga merasa diperhatikan dengan adanya bantuan perbaikan gedung sekolah tersebut. Sehingga murid-muridnya bisa kembali belajar dengan nyaman, tanpa perlu khawatir tidak memiliki ruang kelas.

"Alhamdulillah, pemberian ini sangat bermanfaat bagi kami. Sejak gempa, ruang kelas yang ambruk sudah tak kami gunakan. Dan kami membuat satu ruang kelas untuk dua kelas sekaligus. Semoga dengan adanya bantuan perbaikan ini anak-anak di sekolah semakin semangat belajar," katanya. (Rizki Putri)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah