Resep Bakwan Malang Homemade, Rasa Gurihnya Menggugah Selera

18 Mei 2022, 07:50 WIB
Resep bakwan Malang /Facebook Koleksi Resepku/

KABAR BANTEN - Bakwan Malang yang terkenal dengan cita rasa nikmat gurih sangat menggugah selera.

Bunda tidak perlu jauh-jauh ke Malang untuk menikmati bakwan Malang ini.

Bisa dijadikan inspirasi untuk dimasak bersama keluarga di rumah. Seperti dikutip Kabar Banten dari akun Facebook Koleksi Resepku, berikut resep dan cara membuat bakwan Malang.

Baca Juga: Resep Kue Cucur, Kuliner Asli Nusantara yang Menjadi Perlambang Cinta

Bahan:

- 20sdm tepung tapioka
- 1 buah wortel
- 1/4 kol (ukuran sedang)
- 2 dada ayam
- 10gr udang
- 1 batang daun bawang
- 3 buah bawang putih
- 1 sdm minyak wijen
- 2 sdt garam
- 1 sdt penyedap
- 1/4 sdt merica
- Kuah : 5 liter air, 4 bawang putih, 3sdt garam, 1sdt penyedap, 1/2 sdt merica, 1 potong iga/lemak sapi.

Baca Juga: Resep Arem-Arem Ayam, dengan Bahan-Bahan Mudah dan Praktis, Nikmat Menggugah Selera

Bahan pelengkap:

- 10 Tahu coklat
- 30 Kulit pangsit goreng
- 20 bakso
- 1 papan mie telor
- 1 papan bihun
- Siomay (dibuat) : 10 sdm tepung tapioka, 1 bawang putih, 1/2 sdt garam, 100ml air.

Baca Juga: Resep Masakan Tongkol Suwir Pedas Kemang, Enak Disajikan dengan Nasi Hangat

Cara Membuat:

- Haluskan bawang putih, ayam dan udang
- Parut wortel, iris halus kol dan daun bawang.

- Campurkan semua bahan diatas, lalu bumbui dengan garam, minyak wijen, penyedap dan merica.

- Setelah tercampur rata tambahkan 20 sdm tepung tapioka dan uleni sampai adonan dapat dibentuk.

- Masukkan adonan ke dalam tahu, dan sebagian diisikan ke dalam kulit pangsit.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Pepes Ikan Teflon ala Chef Renatta Moeloek, Sedap, Sehat dan Praktis

- Sisakan sekitar 3 sdm adonan tadi untuk dicampur bahan siomay. Caranya: Tambahkan 10 sdm tepung tapioka ke dalam sisa adonan. Kemudian didihkan 100 ml air dengan 1 bawang putih yang sudah dihaluskan dan dicampur 1/2sdt garam. Tambahkan air sedikit demi sedikit ke adonan siomay sampai adonan dapat dibentuk kembali. Bentuk adonan seperti siomay.

- Setelah semua siap, kukus tahu, sebagian pangsit (sebagian digoreng), siomay, dan bakso.

- Rebus mie, lalu diikat menjadi 5-7 gulungan. Untuk bihun dibuat demikian.

Baca Juga: Resep Dadar Gulung Pisang Coklat Keju, Cemilan Legendaris, Rasanya Kekinian

- Selanjutnya pembuatan kuah: pecahkan 4 bawang putih tumis sampai harum lalu tambahkan 5 liter air, kemudian tambahkan 1 potong tulang iga/lemak sapi ke dalam kuah dan bumbui dengan 3 sdt garam, 1 sdt penyedap, koreksi rasa dan tambahkan garam/penyedap sesuai selera. Masak kuah sampai mendidih.

- Setelah bahan siap dan kuah mendidih, bakwan malang bisa disajikan.

Itulah resep dan cara membuat bakwan Malang. Selamat mencoba.***

Editor: Maksuni Husen

Tags

Terkini

Terpopuler