Resep Siomay Ayam, Dimsum yang Cocok Dimakan saat Musim Hujan, Simpel dan Mudah Dibuat

30 November 2022, 18:21 WIB
Ilustrasi resep Siomay Ayam. /Tangkapan layar/Instagram @nindaummzia

KABAR BANTEN - Siomay Ayam termasuk jenis dimsum kesukaan semua orang.

Siomay Ayam dapat dimasak dikukus atau digoreng. Tentunya cocok dimakan saat musim hujan.

Selain gampang dibuat dan rasanya yang gurih enak, bahan-bahan untuk membuat Siomay Ayam mudah didapat. 

Dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari akun Instagram @resepcamilan, berikut resep Siomay Ayam, dimsum uang cocok dimakan saat musim hujan, simpel dan mudah dibuat:

Bahan Utama:

1. 300 grm daging ayam bagian paha haluskan

2. 150 grm udang kupas tabur soda kue 1/2 sdt diamkan 15 menit lalu bilas dan cincang kasar (supaya garing)

Pelengkap :

1. Daun bawang iris2 Wortel parut untuk hiasan secukupnya

Bumbu:

1. 1 sdm bawang putih goreng (gak usa di goreng jg boleh)

2. 2 sdm minyak wijen

3. 1 butir telur

4. 2 sdt gula pasir

5. 1 sdt garam / secukupnya.

6. 1 sdt penyedap jamur 1/2 sdt lada bubuk

7. 5 sdm sagu

8. Kulit pangsit khusus rebus secukupnya pilih yg bentuk bulat

Cara:

1. Campur rata semua bahan, sambil di ulenin. setelah rata masukan sagu aduk rata.

2. Ambil 1 sendok adonan, ratakan pada kulit pangsit lalu bentuk dengan pegangan garpu.

3. Tambahkan wortel parut untuk hiasan.

4. Kukus kurang lebih 20menit

5. Angkat dan sajikan dengan saos sambal atau sambal kreasi sendiri.

Demikianlah resep Siomay Ayam yang enak dimakan waktu hujan. Mudah dan gampang dibuat. Semoga bermanfaat.***

 

Editor: Kasiridho

Sumber: Instagram @resepcamilan

Tags

Terkini

Terpopuler