Anti Mainstream, Inilah Keindahan Curug Ciporolak, Wisata Alam Hidden Gem di Lebak Banten

8 Januari 2023, 14:35 WIB
Potret wisatawan sedang menikmati keindahan Curug Ciporolak, wisata alam hidden gem anti mainstream di Lebak Banten / Tangkap Layar / Instagram @dhaniswara.24 /

KABAR BANTEN - Inilah keindahan Curug Ciporolak, wisata alam hidden gem anti mainstream yang ada di Lebak Banten.

Bagi sobat traveler pecinta petualang dan adrenalin, ada kabar baik bagi kalian semua.

Pasalnya di Lebak Banten terdapat destinasi wisata yang tidak biasa dan anti mainstream.

Nama destinasi wisata tersebut adalah Curug Ciporolak, yang berada di Lebak Banten.

Baca Juga: Inilah 8 Daerah Terkaya di Provinsi Banten Tahun 2022, Jawaranya Adalah... 

Bagi yang penasaran dengan Curug Ciporolak ini, simak terus artikelnya ya sobat.

Dikutip Kabar Banten dari kanal YouTube Izal Nain, inilah keindahan Curug Ciporolak, wisata alam hidden gem anti mainstream di Lebak Banten.

Untuk menuju ke destinasi wisata ini, sobat traveler melewati kawasan Perkebunan Teh Cikuya dan Hutan Pinus Lebak Damar.

Baca Juga: Big Match Serie A Malam ini, AC Milan Vs AS Roma, Duel Panas Raksasa Italia 

Kalian akan disuguhkan dengan jalan yang bebatuan dengan kontur jalannya yang menungkik menuntut para pengunjung yang datang ke wisata alam hidden gem anti mainstream ini agar ekstra hati-hati.

Terhitung kira-kira kurang lebih 30 menit dari persimpangan kebun teh, anda harus parkir motor di kampung Lebak Picung.

Untuk biaya motor sendiri murah kok guys, cuma Rp5.000 per motor.

Ketika kalian jalan menuju Curug Ciporolak, kalian akan disajikan dengan area sungai dan pesawahan yang indah.

Baca Juga: Airnya Jernih Bak Mutiara, Berkilau Biru di Hijaunya Hutan Pedalaman 

Setelah perjalanan yang cukup jauh, perjalanan kalian pun akan terbayarkan ketika melihat air terjun curug ciporolok ini guys.

Oh iya guys, kalian yang ini kesini harus membawa bekal makanan dan minuman ya, karena tidak ada warung atau mall disini hehe.

Namun ingat, sampah makanan dan minuman yang kalian bawa, jangan dibuang sembarangan.

Sebaiknya kalian juga membawa kantong sampah sendiri, jadi sisa sampah makanan tadi bisa kalian bawa kembali dan bisa dibuang ke tampat sampah yang seharusnya.

Baca Juga: Eksotis, Unik dan Instagenik, inilah 7 Tempat Wisata Semarang Paling Populer 

Hal ini sangat penting, mengingat lokasi destinasi wisata ini masih sangat asri dan alami.

Untuk menjaga kelestarian dan keberlangsuangan hidup satwa-satwa yang tinggal ditempat itu.

Untuk kolam di curug ini dalam ya guys, jadi kalian yang datang kesini harus hati-hati.

Air terjun ini berada di kawasan lebakpicung desa Hegarmanah kecamatan Cibeber kabupaten Lebak provinsi Banten.

Baca Juga: Fakta Unik Tentang 7 Negara di Dunia yang Mirip Indonesia, Jangan Sampai Keliru 

Udaranya yang sejuk ditambah susasana hutan yang masih asri membuat sibat traveler atau siapapun yang berkunjung kesini betah dan ingin berlama-lama.

Suara hempasan air terjun dan percikan airnya, lansung membuat segar tubuh dan pikiran kalian.

Berada di Curug Ciporolak Cikuya ini, membuat pikiran menjadi relax dan tenang.

Baca Juga: Tak Kalah Keren dari Ubud Bali, Inilah 12 Destinasi Wisata Majalengka Unik dan Instagenik 

Seolah masalah dan persoalan yang ada hilang seketika. Alam memang mampu membuat seseorang merasakan ketenangan yang damai.

Ayo sobat traveler pecinta petualangan, tunggu apalagi? Siapkan ranselmu dan bergegas untuk liburan.

Demikianlah penjelasan mengenai Curug Ciporolak Cikuya, wisata alam hidden gem angi mainstream yang ada di Lebak Banten.

Semoga informasi yang kami sajikan ini dapat membawa manfaat.***

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: Youtube Izal Nain

Tags

Terkini

Terpopuler