Pesona Kota Santri, 7 Tempat Wisata di Jombang Jawa Timur, Terbaru Paling Hits, Populer dan Instagramable

18 Februari 2023, 11:37 WIB
Salah satu tempat wisata di Jombang Jawa Timur yang dikenal sebagai kota santri. /Tangkapan layar /YouTube Daftar Wisata

KABAR BANTEN - Berikut ini rekomendasi sejumlah tempat wisata di Jombang Jawa Timur yang juga dikenal dengan sebutan kota santri.

 

Sederet tempat wisata di Jombang Jawa Timur diantaranya wisata alam, wisata sejarah, budaya hingga wisata kuliner.

Tentunya ada beberapa tempat wisata di Jombang Jawa Timur yang terbaru paling hits, populer dan Instagramable.

Tempat wisata di Jombang Jawa Timur tersebut sangat menarik dan menjadi rekomendasi untuk liburan di tahun ini.

Dikutip Kabar Banten dari channel youtube Daftar Wisata, berikut rekomendasikan 7 tempat wisata di Jombang Jawa Timur paling hits, populer dan Instagramable.

Duran Duren

Duran Duren merupakan temat wisata terbaru yang bernuasa pegunungan yang resmi dibuka untuk umum pada tanggal 1 januari tahun 2022 lalu.

Di tempat wisata ini menyajikan nuansa pegunungan dan hijaunya pepohonan, dan indahnya perbukitan yang dipadukan dengan bangunan yang unik hinga spot foto yang Instagramable.

Hawanya yang sejuk membuat pengunjung nyaman berlama-lama berada di tempat wisata ini.

 

Sejumlah wahana dan fasilitas tempat wisata ini sangat mendukung dan ramah keluarga, tidak sekedar view atau keindahan tempatnya saja yang ditawarkan di tempat wisata ini.

Melainkan terdapat beberapa wahana lainya yang bisa dinikmati oleh pengunjung, mulai dari kolam renang, kolam ikan, restoran, tempat kemping dan penginapan.

Watu Gudik

Watu Gudik merupakan salah satu tempat nongkrong asyik di Jombang yang bernuansa alam.

Watu Gudik ini berada di tepi sungai yang mengalir dengan air yang jernih serta batu-batu yang berada di dalam sungai tersebut tertata rapi hingga terlihat indah dan enak dipandang.

Tidak hanya keindahan alam nya saja yang ditawarkan, melainkan ada juga puluhan jenis menu baik minuman maupun makanan yang tersedia di kafe Watu Gudik.

Di tempat wisata kafe Watu Gudik ini terdapat aneka kuliner dan yang menjadi menu andalannya seperti nasi ayam goreng dan kopi susu gula aren dan lain- lain.

Bukit Pinus

 

Seperti namanya Bukit Pinus merupakan perbukitan yang banyak ditumbuhi vegetasi tumbuhan pinus.

Pepohonan pinus di tempat wisata ini tumbuh dengan rapi dan teratur, sehingga menambah indah pemandangan alamnya.

Tidak hanya alam yang indah pengelola juga melengkapi tempat wisata ini dengan berbagai wahana.

Terdapat banyak wahana di tempat wisata ini baik wahana untuk anak-anak maupun untuk orang dewasa.

Di tempat wisata ini juga terdapat spot foto yang menarik, unik, kekinian dan Instagramable tentunya.

Tidak hanya itu di tempat wista ini juga terdapat fasilitas umum yang lengkap tersedia untuk kenyamanan wisatawan.

Baca Juga: Tempat Wisata Kuliner Bakso di Malang Jawa Timur, Ada yang Jual dari Tahun 1962

Dalem Simbah

Dalem Simbah merupakan salah satu tempat wisata edukasi yang ada di Jombang yang mempunyai berbagai benda- benda kuno bersejarah yang bisa ditemui oleh para wisatawan.

Dengan nuansa jawa yang sangat kental pengunjung akan disambut dengan patung semar yang cukup besar.

Selain itu di tempat wisata ini juga disediakan berbagai fasilitas wisata seperti kolam renang dan aneka spot foto disekeliling tempat wisata ini banyak pepohonan yang terlihat asri.

Tidak ketinggalan di tempat wusata ini juga terdapat resto yang menyediajan beragam menu makanan tradisional khas jawa.

Bajak Laut Dua

Sesuai dengan namanya Bajak Laut Dua merupakan tempat wisata yang identik dengan dunia air.

Di tempat wisata ini menawarkan serunya bermain air untuk para pengunjung, terdapat berbagai wahana air yang menarik dan sangat cocok untuk semua usia.

Bajak Laut Dua ini merupakan tempat wisata yang memiliki ciri khas dan ikonik berupa patung cumi-cumi besar yang terdapat di area kolam renang serta dilengkapi dengan ornamen bajak laut.

Sehingga membuat tampilan tempat wisata ini semakin menarik, unik dan Instagramable.

 

Kebun Pitu

Kebun Pitu ini termasuk tempat wisata yang masih terbilang baru di Jombang, di dalamnya menawarkan konsep basecamp dengan nuansa tenda yang terletak di pinggir sungai yang dapat membuat wisatawan merasakan sensasi healing lebih nyaman, di tempat wisata ini juga menyediakan tempat menginap bagi wisatawan.

Sumber Biru

Sumber Biru ini merupakan tempat wisata yang ada di Jombang yang cocok untuk ngadem bersama keluarga, sahabat, dan orang-orang tercinta.

Di tempat wisata ini didesain oleh pengelola dengan menempatkan kursi dan meja berada di tengah sungai sehingga pengunjung bisa merasakan sensasi makan di atas sungai.

Suasananya tentu sangat asyik apalagi ditambah udara yang sejuk dan air jernih yang ada di tempat wisata ini.

Tidak hanya itu saja di tempat wisata ini terdapat jembatan yang menbah indah ketika berswa foto disini apalagi saat siang hari atau matahari sedang cerah- cerahnya.

 

Di tempat wisata ini terdapat banyak spot foto yang unik dan Instagramable yang sangat baik untuk diabadikan.

Begitupun ketika malam hari tiba tempat wisata ini kian cantik karena dihiasi lampu-lampu yang indah yang sengaja di tata oleh pengelola untuk menbah keindahan dan kenyamanan wisatawan.

Itulah rekomendasi 7 tempat wisata terbaru paling hits, populer dan Instagramable serta sejuta pesona yang ada di kota santri Jombang Jawa Timur cocok dikunjungi saat liburan bersama keluarga dan orang tercinta, semoga informasi ini dan menambah daftar kunjungan wisata anda.***

 

Editor: Kasiridho

Sumber: Youtube Daftar Wisata

Tags

Terkini

Terpopuler