Dari Lahan Tidur Disulap Menjadi Objek Wisata Cantik Bukit Tangkeban di Kaki Gunung Slamet Pemalang

- 3 Februari 2023, 11:15 WIB
Ilustrasi terkait Bukit Tangkeban objek wisata di kaki Gunung Slamet Pemalang.
Ilustrasi terkait Bukit Tangkeban objek wisata di kaki Gunung Slamet Pemalang. /Tangkapan layar/Instagram @rendy150620

Bukit Tangkeban adalah salah satu objek wisata yang berlokasi di kaki Gunung Slamet, tepatnya berada di Jalan Bukit Tangkeban Desa Nyalembeng, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pemalang Jawa Tengah.

Berada di ketinggian 1.250 meter di atas permukaan laut (mdpl) objek wisata Bukit Tangkeban menyediankan beberapa area atau wahana bermain dengan konsep outdoor.

Adapun wahana yang disediakan di objek wisata Bukit Tangkeban antara lain taman bermain anak, sirkuit ATV, taman langit, ARCafe, Campground/ Area Berkemah, Sirkuit muntil, wahana berkuda Tangkeban Park, wahana sepeda gantung dan yang lainnya.

Baca Juga: Pria Indonesia Urutan ke-115 Rata-rata Tinggi Badan Dunia, Belanda Paling Jangkung

Sedangkan untuk fasilitas yang tersedia di objek wisata Bukit Tangkeban ini seperti area parkir, toilet, mushola, aula pertemuan, kios makan, panggung terbuka dan lain-lain.

Untuk tiket masuk ke objek wisata Bukit Tangkeban ini cukup terjangkau yaitu Rp.10.000 untuk satu orang, sedangkan tiket parkir sepeda motor dikenakan Rp.2.000.

Jam operasional objek wisata Bukit Tangkeban ini mulai buka jam 07.00 - 17.00 WIB, Registrasi Camping 16.00 - 23.30 WIB.

Wisata alam ini menawarkan pemandangan pegunungan dengan suasana alam yang asri, udara yang sejuk serta tempat yang nyaman membuat pengunjung betah berlama-lama di objek wisata ini.

Untuk pengunjung yang ingin Camping di area Campground/ Area berkemah objek wisata Bukit Tangkeban menyediakan fasilitas untuk Camping, dengan biaya sewa tenda dikenakan sebesar Rp.75.000 per tenda.

Selain itu, pengunjung juga bisa nongkrong di kafe untuk menikmati makanan yang tersedia sambil menikmati pemandangan Gunung Slamet yang asri, sejuk dan nyaman.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: YouTube Tris Jacom


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x