Kedai Atas Sawah, Tempat Bukber di Serang Banten dengan View Persawahan yang Luas dan Asri

- 29 Maret 2023, 16:10 WIB
Suasana malam di Kedai Atas Sawah, salah satu tempat bukber di Serang Banten.
Suasana malam di Kedai Atas Sawah, salah satu tempat bukber di Serang Banten. /Tangkapan layar/Instagram @kedaiatassawah

KABAR BANTEN - Bosan buka puasa bersama di tempat yang itu-itu saja? Kamu bisa datang ke Kedai Atas Sawah, salah satu rekomendasi yempat bukber di Serang Banten dengan view persawahan yang tempatnya cukup luas dan asri.

 

Kamu bisa mengajak pasangan, teman, keluarga atau rekan kerjamu untuk berkunjung ke Kedai Atas Sawah. Karena, tempat bukber di Serang Banten ini menyajikan tempat makan sekaligus nongkrong yang cozy banget.

Selain punya nilai lebih karena view persawahan yang asri, Kedai Atas Sawah ini juga dikelilingi pepohonan dan tanaman, serta burung dan juga ikan-ikan. Bukber di sini berasa menyatu dengan alam.

Lokasi dan Jam Buka 

Lokasi Kedai Atas Sawah ada di Komplek Sankyu blok D1 No. 15-16, Pelamunan, Kramatwatu, Kabupaten Serang, Banten.

Jam Operasional Kedai Atas Sawah yakni buka setiap Senin - Rabu pukul 16.00 - 22.00 WIB dan Jumat - Minggu pukul 16.00 - 23.00 WIB. Sementara Kamis libur.

Dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari Instagram @kedaiatassawah, Spesial Bulan Ramadhan ini, Kedai Atas Sawah menyediakan Paket Bukber Ramadhan untuk paket per orang sampai beramai-ramai.

Dalam Paket Bukber Ramadhan ini sudah lengkap dengan nasi, lauk, minuman, dan juga free takjil loh. Harganya pun sangat terjangkau dan gak bikin kantong jebol. Pas banget buat kalangan millenial.

Untuk Menu Makanan di Kedai Atas Sawah ini cukup lengkap mulai dari cemilan seperti Kensos, Cibay, Bakso Bakar, Pisang Keju Susu, Seblak, Otak-otak, dan Mie Nyemek.

Untuk makanan berat tersedia Sate Taichan, Bakso Ikan, Soto Betawi, Pecel Lele/Ayam, Ikan Gurame Cobek, Cah Kangkung, dan lainnya.

 

Sementara minumannya tersedia aneka minuman kemasan, aneka Coffee dan Non Coffee, serta minuman segar lainnya, yang masih sama terjangkau.

Kedai Atas Sawah menyediakan tempat makan di area outdoor dan juga semi outdoor dengan beragam seat area mulai dari tempat duduk dan meja dari kayu hingga lesehan.

Jika memilih area semi outdoor lantai 2, kamu bisa merasakan sensasi bukber di atas sawah, dengan pemandangan sawah dan Gunung Pinang yang sama menakjubkannya.

Sementara jika memilih area outdoor di lantai bawah, kamu akan merasakan sensasi bukber di tengah pepohonan dan tanaman, serta ditemani suara burung dan juga ikan-ikan di kolam ikan.

Wah, wajib banget nih ajak orang-orang terdekatmu untuk berkunjung ke Kedai Atas Sawah ini. Rekomendasi Tempat Bukber di Serang Banten dengan view persawahan yang luas dan asri. Semoga bermanfaat.***

 

Editor: Kasiridho

Sumber: Instagram @kedaiatassawah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x