10 Tempat Wisata di Ciwidey Bandung Terbaik Paling Hits dan Instagramable, Liburan Sejuk Bersama Keluarga

- 8 Juli 2023, 15:51 WIB
Pesona Alam Kawasan Wisata Ciwidey Bandung
Pesona Alam Kawasan Wisata Ciwidey Bandung /Tangkapan Layar/Instagram @wisatasitupatenggang

Kawah Putih terletak di daerah Bandung selatan, tepatnya di jalan Soreang-Ciwidey, tepat setelah kebun teh Rancabali.

Sebagai salah satu daya tarik utama di kawasan Bandung Selatan, tempat Wisata Kawah Putih sering jadi tujuan utama para wisatawan.

Kawah Putih merupakan bekas letusan Gunung Patuha di masa lampau.

Sampai saat ini aktivitas di Wisata Kawah Putih masih lumayan aktif, sehingga bau belerang masih tercium pekat di kawasan wisata Ciwidey ini.

Akses jalan ke destinasi wisata Ciwidey ini sudah sangat tertata.

Kamu bisa juga naik kendaraan umum atau pribadi sampai ke parkiran kawah putih, lalu disambung dengan angkutan khusus berupa ontang – anting sampai ke area kawah.

Untuk tiket masuknya sendiri akan dikenakan Rp20.000 per kepala. Wisata Kawah Putih ini buka dari pukul 07.00 sampai dengan pukul 17.00 WIB.

2. Situ Patenggang

Selain Kawah Putih, area Situ Patenggang juga sudah menjadi salah satu tempat wisata Ciwidey hits dan instagramable. Fasilitas di Wisata Situ Patenggang pun terbilang cukup lengkap.

Yang perlu kamu ingat jika berkunjung kesini Situ Patenggang adalah gerbang masuknya berbeda dengan gerbang masuk ke Rancabali.

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: Google


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah