5 Misteri dan Mitos Telaga Sarangan Magetan Jawa Timur, Dibalik Keindahannya Ada Cerita Kiyai Jalilung

- 27 Juli 2023, 12:00 WIB
Ilustrasi terkait dibalik keindahan Talaga Sarang Magetan Jawa Timur ada cerita lain soal Kiyai Jalilung dan Nyai serta beberapa mitos dan misteri yang bikin heboh.
Ilustrasi terkait dibalik keindahan Talaga Sarang Magetan Jawa Timur ada cerita lain soal Kiyai Jalilung dan Nyai serta beberapa mitos dan misteri yang bikin heboh. /Tangkapan layar/YouTube Larasati Channel

 

KABAR BANTEN - Telaga Sarangan merupakan telaga alami yang yang terletak di lereng Gunung Lawu, tepatnya berlokasi di Kecamatan Plaosan Kabupaten Magetan Jawa Timur.

 

Tingkat elepasi tanah di tempat ini mencapai 1.200 MDPL yang dilingkupi pepohonan rindang sehingga membuat hawa di lingkungan sekitar Telaga Sarangan sangat dingin dan segar.

Telaga Sarangan ini memiliki luas sekitar 30 hektar, di tengah Telaga Sarangan terdapat pulau kecil yang melengkapi indahnya Telaga Sarangan, namun konon pulau kecil di tengah Telaga Sarangan ini penuh misteri.

Baca Juga: Terungkap! Misteri dan Mitos Malam 1 Suro, Kenapa Dianggap Angker? Ternyata Ini Alasannya

Selain keindahan nya Telaga Sarangan juga memiliki banyak misteri dan mitos yang tidak diketahui banyak orang.

Penasaran misteri dan mitos apa saja yang ada di Telaga Sarangan Magetan Jawa Timur?

Berikut 5 misteri dan Telaga Sarangan yang berada di Magetan Jawa, sebagaimana dikutip Kabar Banten dari YouTube Larasati Channel.

1. Misteri ular naga penunggu Telaga Sarangan

Di dalam Telaga Sarangan dipercaya terdapat 2 ekor ular naga raksasa yang menyebabkan terjadinya telaga ini.

Konon dulunya terdapat pasangan suami istri yang berprofesi peta yang bernama Kiyai Jalilung dan Nyai Jailung, saat sang suami kelaparan karena tidak kunjung dikirimi makanan oleh sang istri, kemudian dia mencari makanan lain dan akhirnya menemukan seonggok telur raksasa, akhirnya telur itu dibakarnya dan dimakan, belum habis telur nya dia sudah kenyang dan telur masih sisa separo, kemudian istrinya datang dan memakan sisa telur tersebut sampai habis.

Tak lama kemudian tubuh mereka terasa panas dan mereka langsung menceburkan diri ke dalam pancuran terdekat lambat laun mereka berubah menjadi naga raksasa yang menggeliat dan pancuran yang tadinya kecilpun melebar dan menjadi telaga yang sekarang disebut Telaga Sarangan.

2. Kandasnya hubungan kekasih

Bila dua sejoli yang sedang bercinta di dekat Telaga Sarangan maka mereka akan terkena radiasi gaib dari tempat tersebut yakni berupa kutukan akan kandasnya hubungan kekasih terutama bagi mereka yang belum menikah atau sedang berpacaran.

Mitos ini sudah lama dipercaya masyarakat dan sudah menjadi buah bibir di kalangan kaum muda mudi sejak zaman dulu hingga sekarang.

Terbukti dari kesaksian beberapa pasangan kekasih yang dulunya bercinta di Telaga Sarangan ini keesokan harinya atau dalam waktu dekat hubungan mereka langsung putus di tengah jalan.

Namun ada beberapa yang sampai menikah namun akhirnya tidak bisa menjaga keharmonisan rumah tangga dan akhirnya bercerai.

Untuk itu bagi siapapun yang mempunyai pacar atau kekasih atau pasangan tidak disarankan untuk mengunjungi Telaga Sarangan ini.

Jadi Telaga Sarangan ini hanya diperuntukkan untuk para jombloan dan jomlowati yang sedang mencari jodoh.

Baca Juga: Cara Melihat Khodam Sendiri Tanpa Ritual, dan Ciri-ciri Orang yang Memiliki Khodam

3. Misteri ritual ngebleng

Di Telaga Sarangan sering dilakukan ritual setiap tahunnya untuk menghormati Nyai Jailung dan Kiyai Jalilung yang dipercaya sebagai penunggu Telaga Sarangan tersebut.

Setiap Jum'at keliwon pada bulan rewah area sekitar Telaga Sarangan selalu ramai oleh para tetua adat dan penduduk asli Sarangan yang menebarkan sesaji kedalam telaga.

Ritual ini bertujuan untuk tolak bala dan penghormatan terhadap roh leluhur sekitar.

Dalam ritual ini biasanya mereka melarung semua sesajen yang berupa hasil pertanian dan peternakan.

Pada saat ritual aura mistik sangat kental dan seringkali banyak penampakan yang mengerikan.

4. Misteri lubang aneh

Misteri ini adalah penampakan lubang aneh yang menyedot air telaga menuju ke dasar lubang, belum diketahui pasti tentang misteri yang satu ini.

Namun dalam foto ini terlihat sangat nyata dan asli, mungkinkah ada retakan tanah didasar telaga ataukah ulah ular naga raksasa penunggu Telaga Sarangan semua ini masih misterius.

5. Kabut misterius

Pada saat-saat tertentu kabur tebal menyelimuti Telaga Sarangan bahkan menyentuh air telaga itu.

Sangat misterius dan mengerikan banyak pengunjung yang takjub dan takut ketika penomena ini terjadi.

Baca Juga: Menguak 5 Mitos dan Misteri Gunung Gede Pangrango Jawa Barat

Ada yang mengatakan itu adalah perwujudan dari penunggu Telaga Sarangan yang sedang keluar dari sarangnya.

Ada pula yang menganggapnya penomena alam yang biasa, mengingat ketinggian dataran yang berada di dataran tinggi, dimana awan sangat mudah menerjang.

Itulah 5 misteri dan mitos yang ada di Telaga Sarangan Magetan Jawa Timur, dibalik keindahan nya terdapat cerita Kiyai Jalilung dan Nyai, semoga informasi ini bermanfaat, wawllahu alam.***

 

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: YouTube Larasati Channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah