Santai dan Healing di Tengah Kebun, Wisata Kuliner Dengan View Paralayang yang Lagi Hits di Subang

- 26 Agustus 2023, 16:08 WIB
Suasana outdoor di kafe dan resto Tengah Kebun
Suasana outdoor di kafe dan resto Tengah Kebun /Tangkapan Layar/Instagram @tengahkebun

Sesuai namanya, di sepanjang perjalanan masuk menuju lokasi, mata kamu akan dimanjakan dengan indahnya panorama kebun teh yang menghijau. 

Tersedia seat area indoor dan outdoor yang sama-sama nyaman, menarik, dan fotogenik untuk ditempati. 

Baca Juga: Meriahkan HUT ke 78 RI, Ribuan Warga Ikuti Jalan Sehat Bersama PT Indo Raya Tenaga

Untuk bangunan indoor berkonsep industrial modern ala glass house dua lantai yang tembus pandang sehingga bisa melihat pemandangan di luar ruangan.

Sementara di area outdoor, tersedia bermacam seat area di bangku dengan payung atau tenda, lesehan dengan bean bag dan atap atau tudung berwarna-warni.

Menu Makanan dan Minuman:

Untuk menu makanannya tersedia mulai dari Paket Liwet Tumpah, Nasi Ikan, Nasi Ayam, Nasi Gepuk, Sambal Coet Bakar Ayam, Ikan Nila, dan Iga, Sop Tulang Iga, Sop Buntut, Gepuk, aneka Ikan dan Seafood, hingga cemilan.

Baca Juga: 6 Tempat Wisata di Karimunjawa yang Wajib Dikunjungi, Maldives-nya Indonesia Dengan Sejuta Pesona

Tengah Kebun juga diklaim sebagai pelopor Nasi Liwet Tumpah pertama loh. 

Sementara untuk menu minuman tersedia aneka Coffee, Non coffee, dan minuman segar lainnya. 

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: Youtube Friska Yeni


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah