Daftar SMMPTN Barat 2023? Intip Materi yang Diujikan

12 Mei 2023, 08:30 WIB
Tampilan laman Seleksi mandiri masuk perguruan tinggi negeri. /Tangkapan layar smmptnbarat.id/

KABAR BANTEN - Pendaftaran SMMPTN Barat 2023 sudah dibuka, untuk itu kamu harus mempersiapkan diri salah satunya dengan mempelajari materi yang akan diujikan.

 

Pada SMMPTN Barat 2023 ini dilaksanakan dengan menggunakan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK).

Berikut materi ujian SMMPTN Barat 2023, dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari laman smmptnbarat.id:

Baca Juga: SMMPTN Barat 2023 Diikuti 25 PTN, Ini Syarat Pendaftar

Materi Ujian SMMPTN Barat 2023 adalah sebagai berikut:

 

Materi atau soal ujian terdiri dari atas dua jenis yakni :

Pertama: Tes Potensial Skolastik;

Kedua: Tes Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika.

Tes Potensi Skolastik (TPS) merupakan Tes mengukur Kemampuan Kognitif yang dianggap penting untuk keberhasilan di sekolah formal, khususnya pendidikan tinggi.

Dalam soal TPS yang akan diuji adalah Kemampuan Penalaran Umum, Kemampuan Kuantitatif, Pengetahuan dan Pemahaman Umum, serta Kemampuan Bacaan dan Menulis.

Kemampuan Kuantitatif akan mencakup Pengetahuan dan Penguasaan Matematika Dasar

Literasi dalam Bahasa Indonesia, dan Literasi dalam Bahasa Inggris mengukur kemampuan untuk memahami, menggunakan, mengevaluasi, merefleksikan sebagai jenis teks untuk menyelesaikan masalah.

Kemudian mengembangkan kapasitas individu sebagai warga Indonesia dan warga dunia agar dapat berkontribusi secara produktif kepada masayarakat.

Penalaran Matematika mengukur kemampuan berpikir menggunakan konsep, prosedur, fakta, dan alat matematika untuk menyelesaikan masalah sehari-hari pada berbagai jenis konteks yang relevan untuk individu sebagai warga negara Indonesia dan warga negara dunia.

UTBK SMMPTN Barat 2023 dilaksanakan pada 3 sampai 14 Juli 2023. Khusus pada hari Jumat, sesi siang disesuaikan dengan waktu sholat Jumat di lokasi masing-masing Perguruan Tinggi Negeri.

Baca Juga: SMMPTN Barat 2023 Resmi Dibuka Hari Ini, Simak Prosedur Pendaftaran dan Biayanya

Siswa tidak dapat memilih sesi untuk ujian UTBK SMMPTN Barat 2023. Penentuan sesi dilakukan oleh sistem.

Nah itu tadi informasi materi SMMPTN Barat 2023 sebagai persiapan untuk kamu yang mengikuti seleksi ini.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: smmptnbarat.id

Tags

Terkini

Terpopuler