Ini Kategori yang Dimenangkan Untirta pada Penghargaan Universitas Indonesia Green Metric

- 10 Desember 2020, 08:30 WIB
Rektor Untirta Fatah Sulaiman menunjukan penghargaan yang diterima pada acara Universitas Indonesia Green Metric sebagai The Best New Participating University, Selasa 8 Desember 2020.
Rektor Untirta Fatah Sulaiman menunjukan penghargaan yang diterima pada acara Universitas Indonesia Green Metric sebagai The Best New Participating University, Selasa 8 Desember 2020. /Denis Asria/

 

KABAR BANTEN - Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) menerima penghargaan dari Universitas Indonesia Green Metric, sebagai The Best New Participating University. Itu membuktikan komitmen Untirta untuk mewujudkan Smart and Green Campus Indonesia di Kawasan ASEAN pada 2030.

Hal tersebut diungkapkan Rektor Untirta Fatah Sulaiman, di Untirta, Selasa (8/12/2020).

"Alhamdulillah kami menerima penghargaan sebagai The Best New Participating University dari Universitas Indonesia green matric. Hal itu menjadi energi ganda untuk terus berkomitmen mewujudkan Untirta sebagai smart and green campus Indonesia," kata Fatah.

Baca Juga: Lagu Surantang Surinting, Hantarkan Gita Tirtayasa Untirta Sabet Emas Kompetisi Internasional

Ia mengatakan, Universitas Indonesia Green Matric merupakan acara tahunan pemeringkat universitas di seluruh dunia, yang diinisiasi oleh Universitas Indonesia. Selain itu juga sebagai konsen terhadap komitmen dan tindakan yang dilakukan oleh Perguruan Tinggi Nasional maupun internasional, dalam penghijauan dan keberlanjutan lingkungan.

Tentunya raihan tersebut menjadi istimewa karena pihaknya sebagai pendatang baru yang ikut serta dalam penilaian Universitas Indonesia green metric.

"Sebagai perguruan tinggi yang konsen terhadap penghijauan dan keberlanjutan lingkungan, tidak hanya dalam negeri internasional juga mengikuti. Penghargaan yang diterima Untirta dalam acara tersebut menjadi istimewa karena kami sebagai pendatang baru," ujarnya.

Baca Juga: Ubah Limbah Tulang Bandeng Jadi Kosmetik, Mahasiswa Untirta Juara Karya Tulis Ilmiah

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah