Pondok Pesantren Terdampak Banjir Kota Serang, ICMI Banten dan Yayasan As Shalihin Beri Bantuan Alquran

- 31 Maret 2022, 16:38 WIB
Sejumlah santri pondok pesantren di Kota Serang yang terdampak banjir menerima bantuan Alquran dari ICMI Banten dan Yayasan As Shalihin, Kamis 31 Maret 2022.
Sejumlah santri pondok pesantren di Kota Serang yang terdampak banjir menerima bantuan Alquran dari ICMI Banten dan Yayasan As Shalihin, Kamis 31 Maret 2022. /Dokumen ICMI Banten

KABAR BANTEN - Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia atau ICMI Banten bekerja sama dengan Yayasan As Shalihin Jakarta Barat memberikan bantuan Alquran bagi pondok pesantren yang terdampak banjir di Kota Serang, Kamis 31 Maret 2022.

Sekretaris ICMI Banten Rohman mengatakan, kegiatan ini merupakan kelanjutan dari kegiatan ICMI Banten sebagai bentuk kepedulian.

kali ini, kata dia, ICMI Banten memberikan bantuan khusus bagi pondok pesantren yang terdampak banjir di Kota Serang beberapa waktu lalu.

"ICMI Banten menyalurkan ratusan Alquran di tiga pondok pesantren yakni pesantren Tarbiyatuddiniyah Pimpinan Kyai Saudi,pesantren Raudhatul Quran al Mubarak pimpinan kyai Abdullah, dan pesantren Nurul Iman pimpinan kyai Harist," ujarnya.

Ia menuturkan, pondok pesantren tersebut berada di Kecamatan Kasemen, Kota Serang, yang beberapa waktu lalu ikut terkena dampak banjir.

Diharapkan, bantuan yang diberikan dapat bermanfaat serta pondok pesantren terdampak banjir tersebut bisa melakukan aktivitas kembali.

"Kami berharap bantuan yang diberikan bisa memberikan manfaat, dan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan bantuan," tuturnya.

Perwakilan Yayasan Rumah Quran As Shalihin, Agung mengatakan, Yayasan ini merupakan yayasan yang khusus menyebarkan Alquran dengan dana berasal dari sumbangan donatur.

Saat ini, sudah lebih dari 80 kabupaten dan kota di Indonesia yang telah menerima manfaat dari program sebar Alquran.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah