Ingin Tahu Kecerdasan Natural Anak, Ini yang Bisa Dilakukan Orang Tua

- 13 November 2022, 08:30 WIB
Ilustrasi orang tua saat mengajak anak ke kebun binatang memberikan makan pada rusa.
Ilustrasi orang tua saat mengajak anak ke kebun binatang memberikan makan pada rusa. /tangkapan layar laman paudpedia.kemdikbud.go.id/

KABAR BANTEN - Orang tua dapat mengajak anak usia dini mengenal lingkungan sekitar, ini salah satu cara untuk mengetahui kecerdasan natural anak.

Untuk mengenali lingkungan sekitar, orang tua dapat mengajak anak usia dini mengenal tumbuhan ataupun hewan yang ada di sekitar rumah atau mengajaknya ke kebun binatang.

Berikut yang perlu dilakukan orang tua untuk mengetahui kecerdasan natural salah satunya mengenali lingkungan sekitar, seperti dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari laman paudpedia.kemdibud.go.id.

Baca Juga: 5 Tips Mengatasi Anak Demam, Bagaimana jik Disertai Gejala Lain Seperti Kaku pada Leher?

1. Orang tua dapat mengajak anak bermain di taman atau kebun agar anak bisa mengenali berbagai macam tanaman dan tumbuhan.

Karena di sana anak-anak tidak hanya bermain tetapi juga bisa mengeksplorasi alam secara bebas.

Akan lebih baik lagi bila orang tua atau orang dewasa yang mendampingi menguasai banyak hal tentang tumbuhan sehingga bisa memberikan informasi kepada anak-anak tentang apa saja yang ingin diketahui. 

2. Membimbing anak bagaimana cara menanam biji-bijian dan memetik buah yang ada di pohon serta membersihkan tanaman.

Kemudian menyiram tanaman dan memberi pupuk agar tetap subur dan tumbuh berkembang sehingga mereka semakin paham cara merawat tanaman. 

3. Tunjukkan kepada anak berbagai macam spesies binatang dimana anak dapat belajar tentang tempat hidup binatang, ciri-cirinya, makanannya maupun bagaimana binatang tersebut berkembang biak. 

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: paudpedia.kemdibud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x