7 Potensi Diri Berperan Penting Dalam Menentukan Kesuksesan

- 13 Desember 2022, 19:38 WIB
Ilustrasi terkait 7 jenis potensi diri berperan penting untuk kesuksesan.
Ilustrasi terkait 7 jenis potensi diri berperan penting untuk kesuksesan. /Tangkapan layar Youtube Reny Berbagi

KABAR BANTEN-Mengenali potensi diri tentu sangat penting bagi seseorang. Potensi diri adalah kekuatan, kecakapan, dan kelebihan seseorang.

Tahukah anda bahwa potensi diri berperan besar dalam menentukan kesuksesan hidup, apabila kita mampu mengembangkannya.

Dikutip Kabar Banten dari kanal Youtube Reny Berbagi, berikut 7 jenis potensi diri yang harus diketahui dan dikembangkan.

 

1. Potensi berpikir

Setiap manusia memiliki potensi untuk mempelajari info baru.

Manusia bisa menghilangkan berbagai informasi dan menghasilkan pemikiran baru.

 

2. Potensi emosi

Setiap manusia memiliki potensi cita rasa sehingga dapat memahami orang lain.

Manusia dapat memahami suara alam, ingin mencintai dan dan cintai dan juga cenderung pada keindahan.

Manusia ingin diperhatikan dan dapat memperhatikan, dapat menghargai dan juga ingin dihargai.

 

3. Potensi fisik

jenis potensi diri berikutnya adalah potensi fisik, yang dapat diberdayakan sesuai fungsinya untuk pemenuhan kebutuhan hidup.

 

4. Potensi sosial

Jenis potensi diri selanjutnya adalah potensi sosial, diantaranya adalah berfungsi untuk mengendalikan marah.

Bertanggung jawab, motivasi dan kesadaran diri.

 

5. Poteni mental intelektual.

Jenis potensi diri berikutnya adalah potensi mental intelektual, kecerdasan untuk merencanakan sesuatu menghitung dan menganalisis.

 

6. Potensi mental spiritual.

Jenis potensi diri berikutnya adalah potensi mental spiritual, yaitu kecerdasan yang berhubungan dengan keimanan dan akhlak.

 

7. Potensi daya juang.

Yang terakhir jenis potensi diri adalah potensi daya juang, yaitu potensi yang berhubungan dengan keuletan, ketangguhan dan daya juang yang tinggi.

Melalui potensi ini, seseorang akan dapat mengubah rintangan dan tantangan menjadi peluang.

Selain itu ada baiknya konsumsi informasi positif, ganti tontonan yang kurang bermanfaat, dengan tontonan yang memiliki nilai lebih positif, dan lebih membantu Anda mencapai goal, passion dan tujuan hidupmu.

Itulah tadi 7 jenis potensi diri yang perlu diketahui yang memiliki peran penting dalam menentukan kesuksesan, apabila mampu mengembangkannya. Semoga bermanfaat.***

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah