Kembangkan Bisnis 'Online', Mahasiswa FEB Untirta Diberikan Motivasi

- 21 September 2019, 05:00 WIB
mahasiswa FEB Untirta
mahasiswa FEB Untirta

SERANG, (KB).- Untuk mempermudah mengembangkan bisnis di era industri 4.0, Bidang kemahasiswaan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) memberikan motivasi kepada mahasiswa untuk mengembangkan bisnis 'online'.

“Mahasiswa harus memiliki kreativitas dan inovasi untuk memulai bisni dan mengembangkan bisnis online. Terutama menguatakan branding agar masyarakat terus mengingat akan produk tersebut,” kata Bidang kemahasiswaan FEB Untirta Akhmadi di Untirta, Kamis (19/9/2019).

Ia mengatakan, banyak mahasiswa FEB Untirta yang memiliki bisnis online, sehingga pihaknya memberikan motivasi dan kiat-kiat dalam memulai dan mengembangkan bisnis online tersebut.

“Kami berkewajiban memberikan input atau wawasan tentang bisnis online kepada mahasiswa bersama narasumbernya langsung. Agar mereka dapat mempersiapkan diri dalam mengembangkan bisnis online yang sedang dirintis,” ujarnya.

Sementara itu, pemilik Uwais Hijab, Shinta Rarastiti menyampaikan pengalamannya dalam memulai bisnis dengan mengikuti program wirausaha mahasiswa pada 2017, namun hanya bertahan satu tahun. Hal tersebut dikarenakan dirinya masih harus membagi waktu antara jadwal kuliah dengan berwirausaha, jadi ketika ingin memulai usaha harus konsiten serta dapat membagi waktu.

“Di era teknologi ini, semua orang dapat memanfaatkannya untuk memulai bisnis, memulainya kita harus konsisten, kalau gagal dapat mencoba lagi. Selain itu, harus kreativ dan inovatif,” katanya. (DE)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x