Apa Itu Literasi Numerasi? Berikut Penjelasan dan Kegiatan yang Dilakukan di Sekolah

- 14 Maret 2023, 08:30 WIB
Ilsutrasi guru saat menjelaskan pembelajaran literasi numerasi kepada murid.
Ilsutrasi guru saat menjelaskan pembelajaran literasi numerasi kepada murid. /Tangkapan layar postingan akun instagtam/@dipsd/

KABAR BANTEN - Kamu pasti pernah mendengar Literasi Numerasi, namun tidak secara detail memahami Literasi Numerasi.

 

Literasi Numerasi merupakan kecakapan untuk menggunakan berbagai macam angka dan simbol yang terkait dengan matematika dasar untuk memecahkan masalah.

Literasi Numerasi dapat menganalisis informasi yang disampaikan dalam berbagai bentuk grafik, tabel, bagan, dan menggunakan interprestasi hasil analisis untuk memprediksi dan mengambil keputusan.

Baca Juga: 5 Universitas dengan Jurusan Sistem Informasi, Lihat Peminat Paling Banyak

Berikut komponen Literasi Numerasi yang harus kamu ketahui, dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari postingan akun instagram @ditpsd:

1. Mengestimasi dan menghitung dengan bilangan bulat.

2. Menggunakan pecahan desimal, persen dan perbandingan.

3. Mengenali dan menggunakan pola dan relasi.

4. Menggunakan penalaran spesial.

5. Menggunakan pengukuran.

6. Menginterprestasi informasi statistik.

Berikut kegiatan literasi numerasi di sekolah yang bisa dilakukan oleh murid:

1. Projek-projek numerasi sederhana di dalam kelas

Guru bisa melakukan kegiatan seperti mengukur tinggi, berat, umur siswa. Kemudian membuat gambar denah sekolah atau desa, serta membuat miniatur rumah atau jembatan.

2. Membuat penelitian sederhana bersama teman di kelompok numerasi murid.

Membuat survei tentang bakat dan minat siswa, kemudian menghitung jarak dan lama waktu perjalanan siswa ke sekolah.

 

3. Mengunjungi dan mencari informasi penggunaan angka, simbol, matematika, grafik, tabel, bagan di lingkungan sekitar sekolah.

Baca Juga: Ini Dia! Satu-satunya Sekolah di Kabupaten Serang yang Masuk Top 1.000 LTMPT

Seperti pasar, kantor desa, pusat kesehatan masyarakat (Puskesmas) bank ataupun museum.

Nah itu tadi informasi mengenai Literasi Numerasi yang belum diketahui banyak orang. Padahal Literasi Numerasi sangat dekat dengan kehidupan kita salah satunya di sekolah.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: instagram/@ditpsd


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x