Buruan Bun! Ada 3 Cara Dapat Subsidi Token PLN Gratis Loh, Dicatat Ya!

2 Februari 2021, 06:49 WIB
Tangkapan layar dari laman resmi pln.co.id /Azzam Miftah/Kabar Banten

KABAR BANTEN - Bantuan subsidi token listrik gratis 2021 untuk pelanggan PLN masih bisa diaskes dengan login di setiap tiga jalur. Diantaranya melalui website www.pln.co.id, aplikasi WhatsApp dan PLN mobile.

Program token listrik gratis 2021 PLN ini akan diberikan selama tiga bulan terhitung mulai dari Januari hingga Maret 2021.

Dilansir dari siaran pers laman resmi www.pln.co.id menjelaskan, stimulus token listrik gratis 2021 PLN pada Februari 2021 sudah bisa didapatkan masyarakat mulai dari awal bulan.

Baca Juga: Perbaiki Kabel, Petugas PLN di Kota Tangerang Tewas Kesetrum Listrik

Untuk mengklaim token listrik gratis pada Februari 2021, masih sama seperti bulan-bulan sebelumnya. Token listrik gratis PLN masih bisa diakses melalui beberapa cara.

Cara pertama melalui Aplikasi PLN Mobile yang terdapat di Playstore atau Appstore.

Kedua, dengan mengakses website https://stimulus.pln.co.id/, dan yang ketiga melalui layanan WhatsApp dengan menghubungi nomor 08122-123-123.

Baca Juga: PLN Kembali Gratiskan Biaya Listrik Rumah Tangga, Begini Cara Mendapatkannya

Adapun untuk mengetahui cara login dapatkan token listrik gratis melalui stimulus www.pln.co.id dan Whatsapp sebagai berikut:

Baca Juga: Assalamu'alaikum.. Kemenag Buka Pendaftaran Keberadaan Pesantren Loh! Cek Caranya!

A. Login Stimulus 

1. Buka alamat dan login ke www.pln.co.id, kemudian pilih menu Stimulus Covid-19 (Token Gratis atau Diskon) Login dengan memasukkan ID Pelanggan atau nomor meterJika sukses, token listrik gratis

2. Desember 2020 akan ditampilkan di layar

3. Pelanggan tinggal memasukkan token listrik gratis Desember 2020 tersebut ke meteran yang sesuai dengan ID Pelanggan.

Baca Juga: Bantuan Biaya Subsidi Rumah Bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah, Ini Empat Skemanya

Bagi pelanggan yang ingin mengakses melalui whatsapp bisa melalui langkah ini:

B. Aplikasi WhatsApp 

1. Buka Aplikasi WhatsApp.

2. Chat WhatsApp ke 08122123123 , ikuti petunjuk, salah salah satunya masukkan ID Pelanggan.

3. Token listrik gratis Desember 2020 akan muncul

4. Pelanggan tinggal memasukkan token listrik gratis Desember 2020 tersebut ke meteran yang sesuai dengan ID Pelanggan.

Baca Juga: Alhamdulillah, Bantuan Operasional Pesantren Cair! Masih Belum Dapat? Mungkin Ini Penyebabnya

Penting, token listrik gratis ini diberikan untuk dua kategori yang pertama, seratus persen gratis dan kedua subsidi pembayaran tagihan listrik hanya setengahnya saja.

Baca Juga: Surati Kemenkeu Soal Bantuan UMKM Rp2,4 Juta, Alhamdulillah! Ada Kabar Gembira Buat Pelaku Usaha

Pemberian untuk token listrik gratis seratus persen, diberikan hanya untuk pengguna dengan daya listrik 450 VA.  

Sementara untuk pengguna dengan daya listrik 900 VA hanya akan mendapatkan subsidi pembayaran tagihan listrik setengahnya.***

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: pln.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler