Diduga Depresi, Warga Lampung Ditemukan Gantung Diri di Kragilan Kabupaten Serang

22 September 2022, 22:04 WIB
Ilustrasi seorang pria tewas gantung diri di Kabupaten Serang. /Dokumen Kabar Banten

KABAR BANTEN - Seorang pria berinisial Y (38) warga Kabupaten Tenggamus, Provinsi Lampung Selatan ditemukan tewas gantung diri dikontrakkan yang berlokasi Kecamatan Kragilan Kabupaten Serang Provinsi Banten, Kamis 22 September 2022 sekitar pukul 16.35.

Pria yang diketahui berprofesi sebagai wiraswasta tersebut diduga mengalami depresi sampai akhirnya nekat gantung diri di Kragilan Kabupaten Serang.

Camat Kragilan Kabupaten Serang, Epon Anih Ratnasih mengatakan kejadian tersebut bermula saat kakak korban berinisial N datang ke kontrakan korban sekitar pukul 16.35 WIB.

Tiba tiba saja N berteriak meminta pertolongan usai melihat ke dalam jendela kontrakan korban.

Teriakan N yang sangat keras tersebut didengar oleh tetangga korban R. Karena takut ada hal yang tak diinginkan, R kemudian menghampiri N.

Begitu didekati N yang sudah histeris tak bisa berkata banyak. Dirinya hanya langsung meminta R melihat langsung ke balik jendela kontrakan korban.

"Karena penasaran dengan apa yang telah disampaikan N, R langsung melihat dari luar jendela," ujarnya kepada Kabar Banten.

R sangar terkejut seolah tak percaya bahwa di dalam kontrakan tersebut terdapat Y yang sudah meninggal dunia.

Pria 38 tahun yang diketahui merupakan seorang wiraswasta tersebut sudah tergantung didalam rumah. Tubuhnya pun tampak sudah kaku.

Melihat kejadian tersebut, R pun kemudian langsung meminta pertolongan pada masyarakat sekitar dan melapor kan kejadian tersebut kepada Polsek Kragilan.

Tidak lama berselang anggota Polsek Kragilan bersama anggota identifikasi Polres Serang datang ke lokasi untuk mengevakuasi korban gantung diri tersebut.

"Korban orang Lampung," katanya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun kata Epon, diduga korban nekat menghabisi nyawanya dengan cara gantung diri karena mengalami depresi. Saat ini jasad korban akan segera disemayamkan.***

Editor: Kasiridho

Tags

Terkini

Terpopuler