Sekda Cilegon Maman Mauludin Minta ASN Pemkot Cilegon Tingkatkan Kompetensi

1 November 2023, 20:35 WIB
Suasana kegiatan sosialisasi pengembangan kompetensi ASN Pemkot Cilegon yang dihadiri Sekda Cilegon Maman Mauludin, Rabu 1 November 2023. /Kabar Banten /Himawan Sutanto

KABAR BANTEN - Sekretaris Daerah atau Sekda Cilegon Maman Mauludin mengajak aparatur sipil negara (ASN) Pemkot Cilegon untuk terus meningkatkan kompetensi dan profesionalitas kinerja.

 

Hal itu disampaikan Sekda Cilegon Maman Mauludin saat mengikuti kegiatan Sosialisasi Pengembangan Kompetensi Melalui Jalur Pendidikan yang digelar Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Cilegon.

“Bentuk dari pengembangan kompetensi bagi ASN adalah pendidikan formal lanjutan sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 12 Tahun 1961 tentang pemberian tugas belajar,” kata Maman Mauludin, Rabu 1 November 2023.

Ia menuturkan, setiap instansi diharuskan membuat rencana pengembangan kompetensi atau Human Capital Development Plan (HCDP) yang terintegrasi dengan rencana pola karier, uraian tugas dan jabatan.

Peningkatan kompetensi bagi ASN adalah wajib dilakukan. Dimana juga ada kesesuaian program pendidikan dengan disiplin ilmu yang menunjang kinerja pada instansi tersebut.

 

“Semoga setelah ini ada regulasi yang mengatur terkait tugas belajar ini secara paripurna, sehingga kegiatan tugas belajar ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi pembangunan Kota Cilegon serta pengembangan karir bagi Pegawai Negeri Sipil,” ujarnya.

Baca Juga: Entaskan Stunting, 44 Pejabat Pemkot Cilegon Jadi Bapak Asuh

Sementara itu, Sekretaris BKPSDM Kota Cilegon M Aan Ansori mengatakan, sosialisasi pengembangan kompetensi dan sertifikasi ini diikuti 100 peserta yang terdiri dari perwakilan organisasi perangkat daerah (OPD) di Lingkungan Kota Cilegon.

“Tujuan dari kegiatan ini untuk pengembangan kompetensi melalui jalur pendidikan dalam upaya meningkatkan profesionalitas kinerja Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kota Cilegon,” tuturnya.

 

Dimana, memang seorang ASN membutuhkan kompetensi guna meningkatkan kinerja bagi pengembangan dirinya sendiri.

“Ini memang sebuah tuntutan bagi ASN dalam pengembangan karir melalui pendidikan. Dan saya kira memang ASN harus ikut,” ungkapnya.***

 

Editor: Kasiridho

Tags

Terkini

Terpopuler