Kecamatan Citangkil Juara Umum MTQ XIX Cilegon

- 30 November 2020, 11:35 WIB
Wali Kota Cilegon Edi Ariadi menyerahkan piala bergilir kepada Sekmat Citangkil yang mewakili Camat sebagai juara umum MTQ XIX tahun 2020 di Aula Setda 2, Senin 30 November 2020.
Wali Kota Cilegon Edi Ariadi menyerahkan piala bergilir kepada Sekmat Citangkil yang mewakili Camat sebagai juara umum MTQ XIX tahun 2020 di Aula Setda 2, Senin 30 November 2020. /Himawan Sutanto/

KABAR BANTEN - Kecamatan Citangkil dinobatkan sebagai juara umum MTQ XIX Kota Cilegon tahun 2020 setelah mendapatkan nilai tertinggi yakni skor 107 dari 9 mata lomba yang dipertandingkan. 

Penobatan juara umum tersebut dilakukan secara virtual di Aula Setda II Kota Cilegon, Senin 30 November 2020 sekaligus menutup gelaran MTQ. 

Wali Kota Cilegon Edi Ariadi mengatakan, kegiatan MTQ ini diharapkan dapat menggairahkan syiar islam. 

Baca Juga: Digelar 28-29 November 2020, MTQ XIX Kota Cilegon Secara Virtual dan Terapkan Protokol Kesehatan

Edi mengatakan, peserta MTQ merupakan putra dan putri masyarakat Cilegon. Kemurnian peserta, kata dia, bisa dijadikan sebagai salah satu bukti pembinaan. 

"Jangan sampai sudah dibina ketika ada iming-iming maka pada akhirnya pindah menjadi peserta. Hal itu tentu merusak semangat pembinaan yang sudah dilakukan. Kami berharap ada peserta yang mampu menjadi utusan Kota Cilegon pada tingkat nasional maupun internasional," tuturnya. 

Baca Juga: Virtual Job Fair 2020 Kota Tangerang Kembali Digelar

Hadir pada acara penutupan tersebut Penjabat Sekda Cilegon Maman Mauludin, Ketua MUI Cilegon Dimyati Abu Bakar, para camat serta sejumlah tamu undangan lainnya. 

Sebelumnya diberitakan, di tengah pandemi Covid-19 Pemkot Cilegon menggelar MTQ XIX Kota Cilegon 2020.

Baca Juga: Mutasi Pejabat Fungsional di ULP BPBJ Kota Cilegon, Fraksi Nasdem-PKB Dukung Edi Ariadi

MTQ XIX Kota Cilegon tersebut dilaksankan Sabtu dan Ahad 28-29 November 2020 secara virtual di 9 arena dan menerapkan protokol kesehatan.

Ketua Harian LPTQ Kota Cilegon, Abdulah Syarif mengatakan, seharusnya yang menjadi tuan rumah MTQ Kota Cilegon kali ini adalah Kecamatan Cibeber.

Baca Juga: Update Covid-19 Kota Cilegon 29 November 2020: Alhamdulillah, Wisma Isolasi Mandiri Kosong 17 Kamar

"Karena pandemi Covid-19, maka kami gelar dan dipusatkan di sekitar Gedung Pemkot Cilegon," ujar Abdullah, di sela-sela orientasi dewan hakim, Rabu 25 November 2020.***

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x