Hujan Deras Landa Pandeglang, Sungai Meluap, Sejumlah Jalan Desa Tergenang Banjir

- 20 Desember 2020, 12:27 WIB
Salah satu sungai di Kabupaten Pandeglang meluap dan mengakibatkan jalan desa serta sawah penduduk tergenang, Ahad, 20 Desember 2020.
Salah satu sungai di Kabupaten Pandeglang meluap dan mengakibatkan jalan desa serta sawah penduduk tergenang, Ahad, 20 Desember 2020. /Ade Taufik/

KABAR BANTEN - Hujan deras mengguyur sebagian wilayah Kabupaten Pandeglang menyebabkan empat ruas jalan desa tergenang banjir.

Sementara empat jalan desa yang banjir tersebut yakni jalan Desa Sodong Kecamatan Saketi, Desa Majau dan Desa Geredug Kecamatan Bojong dan Desa Kubang Kondang Kecamatan Cisata.

‎Salah seorang warga Desa Geredug Kecamatan Bojong, Oji Fahruroji mengatakan, di daerahnya akses jalan utama lintas desa dan lintas kecamatan tergenang banjir dengan ketinggian 40-50 centi meter. Bahkan, terdapat sawah yang baru ditanami  padi turut terendam banjir.

“Kalau untuk air sungai yang meluap itu dari Sungai Cikadueun. Akses jalan terputus karena derasnya arus air ke jalan cukup tinggi sampai 40 centi meter. Kemungkinan kalau curah hujan masih terus terjadi, persawahan bisa banjir dan mengakibatkan gagal panen," kata Oji Fahruroji kepada Kabar Banten, Ahad, 20 Desember 2020.

Baca Juga : Satu Keluarga Tinggal di Gubuk Terpal: Salurkan Bantuan, Fraksi PKS DPRD Pandeglang Ungkapkan Ini

Sementara, Salah seorang warga Desa Majau Kecamatan Saketi, Ika Fitri mengaku ketakutan air kembali meluap dari Sungai Cimajau. Sebab kondisi rumahnya berada di bantaran sungai.

“Sekarang mungkin belum naik, saya khawatir air ini malah semakin naik dan terjadi banjir bandang, semoga saja tidak terjadi banjir bandang,” ujarnya.

Baca Juga : Tabur Jutaan Ikan Patin, Fishing Park Carita Pecahkan Rekor MURI

Seorang warga Desa Kubang Kondang, Fajar Maulana mengatakan, di daerahnya akses jalan dan sawah milik warga terendam, namun masih ada akses jalan Kubang Kondang-Cisata untuk dilintasi warga.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x