Kota Serang Zona Kuning Covid-19, Sudah Bisa Belajar Tatap Muka?

- 4 Maret 2021, 07:38 WIB
Wali Kota Serang Syafrudin
Wali Kota Serang Syafrudin /Youtube Kabar Banten TV

KABAR BANTEN - Kota Serang saat ini berstatus zona kuning Covid-19. Namun, belajar tatap muka tidak bisa langsung diterapkan.

Wali Kota Serang Syafrudin masih menunggu instruksi dari Gubernur Banten sebelum belajar tatap muka diberlakukan.

"Jadi terkait belajar tatap muka, kami pemerintah kota masih menunggu instruksi dari Gubernur Banten. Karena kami ini kan daerah, jadi menunggu instruksi Gubernur saja," kata Wali Kota Serang Syafrudin, Rabu 3 Maret 2021.

Baca Juga: Selamat untuk Pendidik dan Murid! Bantuan Kuota Belajar Ditambah Tiga Bulan! Ini Penjelasan Mas Menteri

Sebetulnya, ucap dia, Pemkot Serang ingin segera membuka sekolah tatap muka secepatnya, bahkan sejak Kota Serang masuk pada zona oranye. 

Namun hal itu baru bisa dilakukan apabila ada izin atau instruksi baik dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten maupun Pemerintah Pusat. 

"Kalau saya inginnya sejak zona oranye belajar tatap muka bisa dibuka lagi," ujarnya.

Baca Juga: Pembelajaran Tatap Muka Ditarget Juni mendatang, BOS Langsung Ditransfer ke Sekolah tak Lagi ke Pemda!

Maka dari itu, dia meminta kepada seluruh masyarakat Kota Serang, khususnya untuk sama-sama bertanggungjawab dalam menekan kasus Covid-19. 

"Ini adalah kesadaran masyarakat, jadi masyarakatnya sadar dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan. Dengan 5M, InsyaAllah Covid-19 ini akan mangkir dari dunia," ucapnya.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x