H-1 Lebaran, Dompet Dhuafa Banten Bagikan THR ke Seratus Guru Ngaji

- 12 Mei 2021, 18:46 WIB
Relawan Dompet Dhuafa Banten saat memberikan THR kepada guru ngaji
Relawan Dompet Dhuafa Banten saat memberikan THR kepada guru ngaji /Dok. Dompet Dhuafa Banten

KABAR BANTEN - Sebanyak 100 guru ngaji di 100 titik pengajian yang tersebar hingga ke pelosok Banten mendapat tunjangan hari raya (THR) dari Dompet Dhuafa Banten.

Mereka merupakan para pahlawan yang mengajarkan anak-anak mengaji tanpa mendapat bayaran dari sipapun.

Bahkan, sebagian besar dari mereka mengajar ngaji di rumah pribadi yang tempatnya sangat terbatas.

Baca Juga: Dompet Dhuafa Banten dan Kabar Banten Salurkan Paket Lebaran

Siti, seorang relawan Dompet Dhuafa Banten yang ikut menyalurkan untuk wilayah Malingping dan sekitarnya mengungkapkan bahwa THR yang diberikan ini cukup membantu para guru ngaji untuk digunakan saat lebaran.

Umi Hadijah, seoranf guru ngaji yang beralamat di Desa Munjul, Kecamatan Munjul, Pandeglang mengungkapkan bahwa jarang ada pihak yang peduli kepada guru ngaji seperti dirinya.

Baca Juga: Layanan Bimbingan Rohani Pasien, RSUD Pakuhaji-Dompet Dhuafa Lakukan Ini

"Saya sangat bersyukur bisa dirangkul oleh Dompet Dhuafa, karena sangat jarang yang peduli terhadap guru ngaji," ujarnya saat menerima THR yang diberikan oleh relawan Dompet Dhuafa Banten yang tergabung dalam YAPIHIM.

Di tempat terpisah, Ustaz Jumyadi seorang guru ngaji dari Kp. Cidikit Girang, Cikotok, Lebak mengungkapkan bahwa keadaan pandemi ini cukup sulit.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x