SDM Terbatas, Kelurahan Serang Akui Keteteran

- 22 Agustus 2021, 14:56 WIB
Lurah Serang Samsuri, saat ditemui Kabar Banten beberapa waktu lalu di ruang kerjanya.
Lurah Serang Samsuri, saat ditemui Kabar Banten beberapa waktu lalu di ruang kerjanya. /Kabar Banten /Rizki Putri

KABAR BANTEN - Lurah Serang Samsuri mengaku keteteran dengan sejumlah pekerjaan tambahan selama masa Pandemi Covid-19.

Sebab, selama pandemi ini pihak Kelurahan Serang lebih fokus menyalurkan bantuan kepada masyarakat, baik terpapar Covid-19 maupun terdampak.

Samsuri mengaku, belakangan ini pihak Kelurahan Serang lebih fokus dan mengutamakan penyaluran bantuan bagi masyarakat terdampak dan terpapar Covid-19.

Hal itu pun membuat pelayanan terhadap masyarakat sedikit terganggu, salah satunya mengurus Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), hingga pelayanan lingkungan masyarakat lainnya.

Baca Juga: Kelurahan Serang Targetkan 600 Vaksinasi Covid-19

"Memang saya merasa keteteran, karena sekarang kami lebih fokus ke pembagian dan penyaluran bantuan untuk warga terdampak dan yang terpapar Covid-19," katanya, kepada Kabar Banten, Ahad 22 Agustus 2021.

Namun, meski pihaknya mengaku keteteran, semua pekerjaan tersebut bisa tertangani dengan baik, walau pun ada beberapa masyarakat kesal dengan pelayanan terhadap Kelurahan Serang.

"Memang wajar, karena SDM kami juga kan terbatas banget. Tapi Alhamdulillah semua pekerjaan kami bisa diselesaikan," ujarnya.

Diakuinya, sumber daya manusia (SDM) di kelurahan sangatlah terbatas, sehingga beberapa pekerjaan harus ada yang ditunda. 

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x