Bantu Pemkot Cilegon, Forum RT dan RW Kelurahan Kubangsari Gelar Vaksinasi Massal

- 19 September 2021, 18:26 WIB
Wakil Ketua DPRD Cilegon Hasbi Sidik, Kadinkes Cilegon Drg. Ratih Purnamasari dan salah satu RT Kelurahan Kubangsari Kecamatan Ciwandan, nampak melakukan monitoring vaksinasi massal, Minggu 19 September 2021.
Wakil Ketua DPRD Cilegon Hasbi Sidik, Kadinkes Cilegon Drg. Ratih Purnamasari dan salah satu RT Kelurahan Kubangsari Kecamatan Ciwandan, nampak melakukan monitoring vaksinasi massal, Minggu 19 September 2021. /Dokumen warga Kelurahan Kubangsari

KABAR BANTEN - Ratusan masyarakat Kelurahan Kubangsari Kecamatan Ciwandan Kota Cilegon melakukan vaksinasi massal di salah satu rumah tokoh masyarakat setempat.

Kegiatan vaksinasi massal tersebut diinisiasi oleh forum RT dan RW, Kelurahan Kubangsari, Kecamatan Ciwandan kota Cilegon bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kota Cilegon.

Salah satu ketua RT di Kelurahan Kubangsari, Sarwani mengatakan, masih banyaknya warga Kubangsari yang belum divaksin membuat pihaknya merasa perlu melapor kepada Wakil Rakyat untuk difasilitasi kegatan vaksinasi massal.

Baca Juga: Jelang Mutasi dan Rotasi ASN Pemkot, Ini yang Dikatakan KNPI Kota Cilegon

“Jadi, setelah kami lakukan monitoring dan berdasarkan data, banyak warga Kubangsari yang belum di vaksin. Makanya kami lapor ke Pak Dewan Hasbi,untuk lakukan kegiatan vaksinasi massal,” katanya, Minggu 19 September 2021.

Dia mengatakan, bersama RT-RT lainnya,berdasarkan pendataan ada sekitar 700 orang yang belum dilakukan vaksinasi massal.

“Setelah menghadap dan kami jelaskan, keinginan warga untuk lakukan vaksinasi massal, maka kami siapkan waktunya,” ujarnya.

Baca Juga: HUT Ke-76 Palang Merah Indonesia, PMI Kota Cilegon Berbagi Bersama Pahlawan Lingkungan Hidup

Sementara itu, Wakil ketua DPRD Cilegon dari Fraksi Gerindra Hasbi Sidik mengatakan, dirinya menyambut baik usulan dari para ketua RT tersebut.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah