Tarif Tol Serang Panimbang, Terintegrasi dengan Tol Tangerang Merak, Segini Besarannya

- 30 November 2021, 15:02 WIB
Tarif Tol Serang Panimbang Seksi I, Cikeusal, Tunjung Teja dan Rangkasbitung terintegrasi dengan Tol Tangerang Merak.
Tarif Tol Serang Panimbang Seksi I, Cikeusal, Tunjung Teja dan Rangkasbitung terintegrasi dengan Tol Tangerang Merak. /Kabar Banten/Kasiridho

KABAR BANTEN – Tarif Tol Serang Panimbang seksi I, Serang-Rangkasbitung terintegrasi dengan Tol Tangerang Merak.

Tarif Tol Serang Panimbang seksi I, Cikeusal, Tunjung Teja dan Rangkasbitung, saat ini belum diterapkan alias gratis.

Namun, dalam waktu dekat ini, Tarif Tol Serang Panimbang seksi I, Cikeusal, Tunjung Teja dan Rangkasbitung tersebut akan diberlakukan.

Dilansir Kabar Banten dari akun instagram @astratoltamer Selasa 30 November 2021, Astra Tol Tangerang Merak menyampaikan bahwa dengan telah beroperasinya Tol Serang Panimbang seksi I hingga Gerbang Tol Rangkasbitung, Tol Tangerang Merak telah terintegrasi dengan Tol Serang Panimbang.

Baca Juga: Tol Serang-Panimbang Diusulkan Tersambung sampai Bayah Kabupaten Lebak

Berdasarkan Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat No.1428/KPTS/M/2021 dan No.1429/KPTS/M/2021, berikut Tarif Tol Serang Panimbang terintegrasi dengan Tol Tangerang Merak:

Cikeusal-Tunjung Teja: Gol I Rp12.000, Gol II dan III Rp18.500, Gol IV dan V Rp24.500.

Cikeusal-Rangkasbitung: Gol I Rp25.000, Gol II dan III Rp37.500, Gol IV dan V Rp50.000.

Tunjung Teja-Cikeusal: Gol I Rp12.000, Gol II dan III Rp18.500, Gol IV dan V Rp24.500.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: Instagram @astratoltamer


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x