Pemkot Tangerang Launching Program Pemberantasan Buta Huruf Al Quran Bagi Lansia

- 18 Januari 2022, 16:54 WIB
Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah meresmikan program Pemberantasan Buta Huruf Al Quran Bagi Lansia tahun 2022 yang diinisiasi oleh Kecamatan Pinang bersama dengan MUI Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, Selasa 18 Januari 2022.
Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah meresmikan program Pemberantasan Buta Huruf Al Quran Bagi Lansia tahun 2022 yang diinisiasi oleh Kecamatan Pinang bersama dengan MUI Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, Selasa 18 Januari 2022. /Kabar Banten/Dewi Agustini

KABAR BANTEN - Pemerintah Kota atau Pemkot Tangerang, meresmikan berjalannya program pemberantasan buta huruf Al Quran bagi lanjut usia (lansia) tahun 2022.

Program pemberantasan buta huruf Al Quran bagi lansia ini diinisiasi oleh Kecamatan Pinang bersama dengan MUI Kecamatan Pinang, Kota Tangerang.

Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah yang secara langsung meresmikan program pemberantasan buta huruf Al Quran bagi lansia tersebut.

Baca Juga: Genjot Capaian, Vaksinasi Booster Lansia di Kota Tangerang Dilakukan 'Door to Door'

Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah mengungkapkan dengan program tersebut dapat memberikan dampak positif terutama bagi para lansia dengan kegiatan membaca dan memahami Al Quran.

"Di usia yang sudah lanjut, mereka bisa lebih menambah ilmu dan pengetahuan tentang Al Quran," ujar Arief Wismansyah dalam acara yang berlangsung di Masjid Jami An'nur, Kelurahan Nerogtog, Pinang, Selasa 18  Januari 2022.

Baca Juga: Antisipasi Lonjakan Omicron, Lokasi Gebyar Vaksinasi di Kota Tangerang Ditambah

Arief  menambahkan program pemberantasan buta huruf Al Quran bagi lansia akan disebarluaskan tak hanya di Kecamatan Pinang tapi dilakukan di 12 kecamatan lain yang ada di Kota Tangerang.

"Hingga pada akhirnya semua lansia di Kota Tangerang bisa membaca Al-Qur'an," jelasnya yang hadir didampingi Camat Pinang Kaonang.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x