Fuhaira Amin Hibahkan Tanah untuk Sekretariat DPC Partai Demokrat Pandeglang

- 23 Februari 2022, 16:28 WIB
Penandatanganan surat hibah tanah untuk Sekretariat DPC Partai Demokrat Pandeglang.
Penandatanganan surat hibah tanah untuk Sekretariat DPC Partai Demokrat Pandeglang. /Kabar Banten/Aldo Marantika.

KABAR BANTEN - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pandeglang, Fuhaira Amin menghibahkan tanahnya seluas 339 meter persegi, untuk Sekretariat Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Pandeglang.

Hal tersebut terungkap saat penandatanganan hibah tanah untuk Sekretariat DPC Partai Demokrat Pandeglang yang dilaksanakan di Kampung Kumalirang, Kelurahan Kabayan, Kecamatan Pandeglang, Kabupaten Pandeglang, Rabu 23 Februari 2022.

"Saya bersama keluarga hadir di sini dalam rangka penyerahan hibah tanah dari keluarga secara ikhlas ridho sebagai rasa syukur kita yang telah diberi amanah oleh masyarakat, dipercaya oleh Partai Demokrat untuk menduduki posisi Pimpinan DPRD Pandeglang," kata Fuhaira Amin.

"Mudah-mudahan di tahun ini segera dibangun Sekretariat DPC Partai Demokrat Kabupaten Pandeglang di lokasi lahan ini," sambungnya.

Baca Juga: Politisi Demokrat Rizki Natakusumah Ajak Tangani Pemulihan Pasca Gempa di Pandeglang

Sementara itu, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Pandeglang, Yoyon Sujana menegaskan, bahwa hari ini pihaknya telah menerima hibah tanah seluas 339 meter persegi dari Fuhaira Amin untuk dijadikan Sekretariat DPC Partai Demokrat Kabupaten Pandeglang.

"Ini adalah hari yang sangat mulai bagi Partai Demokrat di Kabupaten Pandeglang karena sudah menerima hibah tanah seluas 339 meter persegi dari Pak Fuhaira Amin, yang pada kesempatan dari ini disaksikan oleh keluarganya," kata Yoyon.

Baca Juga: Tinjau Vaksinasi Covid 19 Serentak Bersama Ulama di Pandeglang, Begini Pesan Kapolri Listyo Sigit Prabowo

Selaku Pimpinan DPC Partai Demokrat Pandeglang, Yoyon sangat mengapresiasi hibah dari Fuhaira Amin tersebut. Dikatakan Yoyon, pihaknya akan bergerak secara cepat untuk membangun Sekretariat DPC Partai Demokrat di tahun ini.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x