Di Musda ke 8 LDII Kabupaten Serang, Kemenag Bicara Soal Imbauan Bicara Persamaan Dibandingkan Perbedaan

- 9 Juni 2022, 12:03 WIB
Ketua DPD LDII Kabupaten Serang periode 2022-2027 Kabid Bagaskara saat menerima bendera Pataka dalam Musda ke 8 LDII Kabupaten Serang di gedung LDII Provinsi Banten Kamis 9 Juni 2022.
Ketua DPD LDII Kabupaten Serang periode 2022-2027 Kabid Bagaskara saat menerima bendera Pataka dalam Musda ke 8 LDII Kabupaten Serang di gedung LDII Provinsi Banten Kamis 9 Juni 2022. /Dok LDII Kabupaten Serang/

“Islam itu baik sesuai tingkah laku Rasulullah SAW,” ucapnya.

Ketua DPD LDII Kabupaten Serang Kabid Bagaskara berharap kedepannya LDII bersama pemkab Serang dapat selalu bekerjasama dan bersinergi dalam segala bidang.

Terlebih dalam menciptakan ulama, guru pondok, dan santri yang berilmu, berakhlakul karimah dan mandiri.

"LDII siap untuk terus sejalan dengan pemerintah kabupaten dalam membangun ukhuwah Islamiyah dan segala kegiatan," ujarnya.

Ukhuwah Islamiyah adalah konsep persaudaraan dalam Islam. Dengan Ukhuwah Islamiyah hubungan sesama umat Islam akan senantiasa harmonis.

Tujuannya adalah membangun kerukunan sesama umat dan ini juga bentuk mendekatkan diri pada Allah SWT.

Baca Juga: Pimpin LDII Provinsi Banten, Dimo Tono Sumito Akan Jalankan Delapan Program, Diantaranya Pemberdayaan Ekonomi

Acara ini adalah serangkaian pembekalan Musda 8 LDII Kabupaten Serang untuk menetapkan arah melalui garis-garis besar program kerja dan memilih serta menetapkan Ketua dan kepengurusan masa bakti 2022-2027.

Sebagaimana diketahui pembukaan Musda LDII ke 8 Kabupaten Serang dibuka langsung oleh Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah pada Rabu 8 Juni 2022.

Hadir dalam pembukaan tersebut Ketua DPRD Kabupaten Serang Bahrul Ulum, Ketua MUI Kabupaten Serang Tubagus Ahmad Khudori Yusuf, Kabag Kesra Setda Kabupaten Serang Febrianto, Muspika Kramatwatu. ***

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah