Muscab ke 4 Apdesi Kabupaten Serang, Ambulans Desa Disebut Masih Jadi PR

- 29 Juni 2022, 13:12 WIB
Ketua Apdesi Kabupaten Serang Muhamad Santibi saat memberikan sambutan dalam Muscab IV Apdesi Kabupaten Serang di salah satu hotel di Kota Serang dan menyebut ambulans desa masih jadi PR, Rabu 29 Juni 2022.
Ketua Apdesi Kabupaten Serang Muhamad Santibi saat memberikan sambutan dalam Muscab IV Apdesi Kabupaten Serang di salah satu hotel di Kota Serang dan menyebut ambulans desa masih jadi PR, Rabu 29 Juni 2022. /Kabar Banten/Dindin Hasanudin

KABAR BANTEN - Ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia atau Apdesi Kabupaten Serang, Muhamad Santibi menyebutkan ambulans desa masih jadi PR sampai saat ini.

Sebab sampai saat ini, di Kabupaten Serang baru 100 dari 326 desa yang sudah punya ambulans desa.

Hal tersebut diungkapkan Muhamad Santibi saat memberi sambutan dalam Muscab ke 4 Apdesi Kabupaten Serang di salah satu hotel di Kota Serang, Rabu 29 Juni 2022.

Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah, Ketua DPRD Kabupaten Serang Bahrul Ulum, Ketua Karang Taruna Provinsi Banten Andika Hazrumy, Ketua Apdesi Sutawijaya dan para kades.

"Saya ditagih bantuan ambulans karena di periode saya baru 100 ambulans desa yang bisa digulirkan," ujar Ketua Apdesi Kabupaten Serang Muhamad Santibi.

Dengan demikian saat ini Apdesi Kabupaten Serang masih punya PR agar semua desa bisa punya ambulans.

Walau tidak sekaligus diharapkan setiap tahun ada minimal 5 unit sehingga nantinya bisa selesai.

Menurut dia, ada banyak rintangan bagi pimpinan Apdesi Kabupaten Serang, kedua tokoh kades yang berani untuk maju tersebut harus diapresiasi.

Sebab bagaimanapun kedua calon tersebut sudah merasa terpanggil dan diharapkan kedepan Apdesi bisa lebih baik.

"Karena saya hanya pimpinan kolektif kebijakan di teman teman selalu musyawarah. Berat ringan Apdesi ditanggung bersama," ucapnya.

Dirinya berharap siapapun yang terpilih jadi ketua adalah buah demokrasi. Menang kalah adalah hak biasa dalam demokrasi.

"Jangan ada gontok gontokan," katanya.

Baca Juga: Apdesi Kabupaten Serang Diminta Netral

Bupati Serang Ratu, Tatu Chasanah mengatakan, Apdesi Kabupaten Serang sudah bersinergi dengan Pemkab Serang.

Walau pengurus sebelumnya mengatakan banyak kekurangan, menurut dia kekurangan pasti ada dalam kerja dan tidak akan merasa puas. Apalagi ketika sudah selesai karena ada banyak tugasnya.

"Saya menilai jajaran Pemda sangat terbantu oleh pak Santibi dan Apdesi di periode kemarin," ujarnya.

Ia pun tak ingin Santibi dan pengurus sebelumnya membatasi silaturahmi ketika sudah tidak menjabat, namun kiprah Santibi masih sangar dibutuhkan di Pemkab Serang. Sebab bagaimanapun pengalaman harus disharing kan.

"Alhamdulillah Pak Santibi komunikasi luar biasa. Walau tidak bisa maksimal karena kondisi (pandemi) yang ada. Saya melihat beberapa kades ini berkomunikasi baik bisa diakses kapanpun 24 jam, apalagi kades di masyarakat tugasnya banyak sekali," tuturnya.

Ia mengatakan jika diperjalanan Apdesi ada perbedaan sudut pandang menurut dia hal biasa. Sebab ada 326 desa di dalamnya.

"Ini tugas ketua Apdesi yang baru, karena kebersamaan tugas itu jadi tugas pengurus bukan hanya ketua. Jadi kita akan maju bersama di Kabupaten Serang," katanya.

Dirinya pun mengucapkan terimakasih pada dua calon yang punya keinginan untuk mengurus Kades di Kabupaten Serang.

"Jadi nanti mau voting, aklamasi sama saja semuanya kita berdemokrasi dan semua satu keluarga besar. Buat ibu 326 desa anak ibu semua, cuma dua orang ada yang iklas hibahkan dirinya untuk urus 326 desa," tuturnya.

Dirinya pun meminta pada pengurus kedepan agar coba duduk bersama mengajak ketua dan pengurus Apdesi sebelumnya.

Disana dibicarakan apa saja program yang sebelumnya sudah berjalan, belum berjalan dan apa saja yang bagus.

"Jangan alergi, kelemahan kita jadi pemimpin kalau diganti itu alergi dengan program sebelumnya padahal bagus," katanya.

"Pengurus lama ajak duduk bareng, mana yang bagus sudah jalan masuk, kalau yang gak efektif dikasih tanda, jadi kebersamaan untuk kabupaten serang harus kuat. Karena ditengah keterbatasan anggaran kita kondisi serba susah kita hanya punya modal solid hadapi persoalan," sambungnya.***

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x